Situbondo, memorandum.co.id - Hujan deras dengan intensitas tinggi melanda wilayah Kecamatan Sumbermalang mengakibatkan jembatan penghubung antar desa yakni Desa Sumberargo dengan Desa Petung hanyut diterjang banji. Akibatnya aktifitas sehari-hari masyarakat terganggu. Menyadari kesulitan tersebut, personil Polsek, Polsek, dan Koramil Sumbermalang dan Koramil Sumbermalang bersama-sama masyarakat bergotong royong membangun jembatan darurat dengan memanfaatkan bahan yang ada yakni bambu. Kapolres Situbondo AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto menyebutkan, personil TNI Polri di Sumbermalang bergotong-royong dengan warga desa Sumberargo dalam proses pembangunan kembali jembatan yang rusak akibat terjangan banjir. “Untuk sementara dibangun jembatan darurat agar masyarakat di Desa Sumberargo dan Desa Pakem bisa beraktifitas kembali karena jembatan tersebut satu-satunya penghubung dua desa untuk transportasi kegiatan sehari-hari dan perekonomian masyarakat,“ ungkap AKBP Dwi Sumrahadi Rakhmanto, Jumat (5/5/2023). Lebih lanjut, Kapolres Situbondo mengatakan bahwa setelah dilaksanakan perbaikan, jembatan darurat sudah dapat digunakan kembali oleh masyarakat sebagai sarana trasnportasi dan dapat dilintasi kendaraan roda dua. “Gotong royong personil TNI Polri membantu perbaikan jembatan adalah salah satu wujud kepedulian terhadap kesulitan yang dihadapi oleh warga sekitar. Ini juga bentuk sinergitas TNI Polri bersama Masyarakat dapat memecahkan permasalahan yang dialami warga,“ ujarnya. Sementara itu, warga Desa Sumberargo Kecamatan Sumbermalang pada kesempatan tersebut menyampaikan harapannya kepada Pemerintah Daerah nantinya dibangun jembatan yang lebih kuat dan tahan terhadap banjir. (iku)
TNI-Polri Situbondo Bantu Warga Perbaiki Jembatan Rusak
Jumat 05-05-2023,13:52 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,15:36 WIB
Percepat Proyek Flyover Taman Pelangi, Pemkot Surabaya Bongkar Sisa Bangunan Warga
Rabu 14-01-2026,16:21 WIB
Proyek Saluran Rp 139 Juta Mangkrak, Warga Datangi Balai Desa Jasem Mojokerto
Rabu 14-01-2026,18:43 WIB
Bupati Nanik dan Kapolres Erik Resmikan Pos Polisi Sarangan serta SPKT Polres Magetan
Terkini
Kamis 15-01-2026,11:44 WIB
Polsek Simokerto Bersama 3 Pilar Gelar Kerja Bakti di Jalan Gembong, Wujudkan Lingkungan Bersih dan Sehat
Kamis 15-01-2026,10:59 WIB
Kucurkan Rp5 Juta per RW untuk Kepemudaan, DPRD Surabaya Dorong Anggaran Pemuda Fokus pada Literasi dan UMKM
Kamis 15-01-2026,10:24 WIB
KUHP Baru, Masuk Pekarangan Orang Bisa Dipenjara 1 Tahun
Kamis 15-01-2026,09:35 WIB
Demokrat Jatim Siapkan Bukti Kuat Laporkan Ishaq Jayabrata atas Dugaan Penyalahgunaan Aset
Kamis 15-01-2026,09:00 WIB