Malang, Memorandum.co.id - Rumah sekaligus tempat usaha konveksi milik Agung (52), di Jl Subali 5 Perum Griya Amov 13 c no 8 Sawojajar 2, Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, terbakar, Minggu (9/4) sekitar pukul 03.50. Kasatpol PP Kabupaten Malang Firmando Hasiholan Matondang menyampaikan pihaknya langsung menuju lokasi kejadian untuk melakukan pemadaman. “Dilaporkan ke Damkar Kabupaten Malang sekitar pukul 04.19 wib oleh Rian,” ujarnya, Minggu (9/4). Firmando menjelaskan pihaknya langsung mengirimkan 2 unit mobil PMK. Sampai dilokasi sekitar pukul 04.27 dan langsung melakukan penanganan, sekaligus pembasahan hingga tuntas pukul 05.15. “Dalam kejadian ini tidak ada korban, hanya pemilik mengalami kerugian materiil sekitar Rp75 juta,” kata Mando. Hingga selesai penanganan belum diketahui sumber api penyebab kebakaran. Ini masih dalam penyelidikan Polsek Pakis. “Saat menangani kebakaran juga mendapat dukungan personil dari PMK Kota Malang sebanyak 3 unit,” tambah Mando. Penanganan ini juga melibatkan ambulance j99i, ambulance DBUSA dan ambulance Gerindra. Juga, PMK Kabupaten Malang dengan komandan regu penanganan Angga Kristianto dan Polsek Pakis. (kid/ari)
Home Industri Konveksi Sawojajar Terbakar
Minggu 09-04-2023,18:45 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,16:33 WIB
Plt Bupati Ponorogo dan DPRD Jatim Sidak Jembatan Darurat
Selasa 20-01-2026,13:41 WIB
Geger! Warga Asemrowo Temukan Pria Tewas Gantung Diri di Kusen Pintu Kamar Tidur
Selasa 20-01-2026,21:05 WIB
KPK Tetapkan Tiga Tersangka OTT Kota Madiun Terkait Pemerasan Fee Proyek dan Dana CSR
Selasa 20-01-2026,18:35 WIB
Heroik, Aksi Kapolsek Bubutan Selamatkan Pelaku Curanmor dari Amuk Warga Margorukun
Selasa 20-01-2026,18:45 WIB
Kasus Dugaan Penipuan Trading Crypto, Dua Influencer Dilaporkan ke Polda Jatim
Terkini
Rabu 21-01-2026,13:31 WIB
Sinergitas Dukung Ketahanan Pangan Melalui Tanam Jagung di Desa Seduri
Rabu 21-01-2026,13:20 WIB
Cegah Kejahatan Jalanan, Kapolsek Lakarsantri Pimpin Langsung Patroli Kota Presisi di Jelidro
Rabu 21-01-2026,12:43 WIB
Theresia Febyane Cristanto Sang Penadah Mobil Bodong Divonis 7 Bulan Penjara
Rabu 21-01-2026,12:37 WIB
Garong Toko Sembako Tlogopojok Gresik Diringkus Polisi, Ternyata Residivis
Rabu 21-01-2026,12:32 WIB