Kediri, memorandum.co.id - Menjelang Hari Raya Idulfitri, Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho mengecek jalur kereta api (KA) berpalang pintu di Desa Branggahan, Kecamatan Ngadiluwih. Kabupaten Kediri, Jumat (31/3/2023) pagi Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas kereta api. Saat pengecekan, Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho mendatangi penjaga palang pintu kereta api. Di sana, dia sempat berbincang dengan penjaga perlintasan kereta api yang ada palang pintu "Penjaga palang pintu perlintasan kereta api bisa menjalankan pekerjaannya dengan maksimal. Tadi kita sempat berbincang dengan penjaganya,"tutur AKBP Agung. Kapolres Kediri menyampaikan, kegiatan pengecekan tersebut dalam rangka menekan angka kecelakaan lalulintas kereta api. "Ini bentuk perhatian kami kepada petugas penjaga perlintasan palang pintu, agar mereka bisa menjalankan tugasnya dengan lancar,"ucap AKBP Agung. Kapolres mengungkapkan, pihaknya mengimbau kepada masyarakat yang melintas di perlintasan KA berpalang pintu atau tidak agar lebih berhati-hati. Sementara itu, dalam kegiatan pengecekan tersebut Kapolres Kediri AKBP Agung Setyo Nugroho bersama Kadishub Kabupaten Kediri Joko Suwono dan didampingi Waka Polres Kediri Kompol Ambuka Yudha Hardi Putra, dan Kasatlantas Polres Kediri AKP Firdaus Canggih Pamungkas. (Mon)
Jelang Idulfitri, Kapolres Kediri Cek Perlintasan KA
Jumat 31-03-2023,17:13 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,17:08 WIB
Kasus DBD di Kelurahan Kartoharjo Nganjuk Terus Meningkat
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Terkini
Minggu 18-01-2026,09:33 WIB
Senator Lia Apresiasi Wajah Baru RS Menur, dari Modernisasi Khofifah hingga Jadi Tameng Mental Anak dari Gawai
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,08:41 WIB
Jaga Kondusifitas Akhir Pekan, Polsek Lakarsantri Patroli Gabungan Skala Besar
Minggu 18-01-2026,07:40 WIB