Surabaya, memorandum.co.id - Tim Antibandit Polsek Sukolilo meringkus dua bandit pencurian kendaraan bermotor (curanmor) yang beraksi di kantor ekspedisi Jalan Arief Rahman Hakim. Tersangka masing-masing berinisial MNC (25), dan GS (15). Keduanya merupakan warga Jalan Labansari. Pada pengungkapan kali ini, tim opsnal tak bekerja sendiri. Mereka dibantu anggota bhabinkamtibmas dan tim dari Masyarakat Bawah Peduli Warga Keputih (Mahapatih) bentukan ketua Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Kelurahan (LPMK) Keputih. "Kami dibantu oleh komunitas Mahapatih dalam meringkus pelaku. Jadi tim tersebut dibentuk oleh LPMK guna membantu pihak kepolisian menjaga kamtibmas di Wilayah Sukolilo," kata Kapolsek Sukolilo Kompol Muhammad Sholeh, Rabu (29/3/2023)sore. Sholeh menjelaskan, pengungkapan kasus ini bermula saat anggota unit reksrim dan bhabinkamtibmas dibantu oleh Mahapatih menggelar patroli antisipasi kejahatan. Saat berada di Jalan Arief Rahman Hakim, perhatian petugas terpusat kepada wanita yang berteriak maling di kantor ekspedisi. "Kami kemudian bersama-sama mendekati lokasi. Dan benar saja, ada dua pelaku yang dikepung warga dan nyaris jadi sasaran amukan massa. Beruntungkami cepat tiba dan meredam amarah. Selanjutnya dua pelaku kami giring untuk dilakukan proses penyidikan," imbuh Sholeh.(fdn)
Gandeng Mahapatih, Polsek Sukolilo Ciduk 2 Bandit Curanmor
Rabu 29-03-2023,16:35 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,15:39 WIB
Pemkab Magetan Akui Belum Dapat Juknis Pegawai SPPG Diangkat PPPK
Selasa 13-01-2026,14:36 WIB
MenPAN RB Tetapkan Indeks Pelayanan Publik Kabupaten Jombang Tiga Tertinggi Nasional
Selasa 13-01-2026,16:45 WIB
Kemenkum Jatim Serahkan Sertifikat Hak Cipta Patung Macan Putih Balongjeruk di Kediri
Selasa 13-01-2026,18:38 WIB
Aksi Biadab Bripka Agus dan Suyitno Bunuh Mahasiswi UMM, Dicekik dengan Kondisi Tangan dan Kaki Terikat
Selasa 13-01-2026,17:20 WIB
Rapor Putaran Pertama Persebaya dan Evaluasi Kinerja Pemain di Era Bernardo Tavares
Terkini
Rabu 14-01-2026,12:53 WIB
Bupati Tulungagung Serahkan 17 Ton Beras Bantuan untuk Warga Aceh Tamiang
Rabu 14-01-2026,12:35 WIB
Presiden Prabowo Resmikan SMA Taruna Nusantara Malang, Khofifah Optimistis Cetak Pemimpin Unggul
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Rabu 14-01-2026,12:20 WIB
Menteri Nusron Ajak Pegawai Komitmen Bersama Tingkatkan Layanan Pertanahan
Rabu 14-01-2026,11:50 WIB