Surabaya, memorandum.co.id - DPC Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Surabaya menggelar Konferensi Cabang (Konfercab) ke-XXII. Agenda tersebut berlangsung di Balai Pemuda Surabaya, Sabtu-Minggu (25-26/3/2023). Konfercab bertajuk Amplifikasi Marhaenisme #WaktuIndonesiaBerGMNI ini diikuti kalangan mahasiswa dan alumni. Tak ketinggalan, mewakili Wakil Wali Kota Surabaya Armuji, tampak hadir staf ahli Wakil Wali Kota Surabaya Achmad Hidayat. Dalam sambutannya, Achmad berharap para mahasiswa yang menaungi organisasi ini dapat berperan aktif membangun peradaban. Termasuk memberikan saran yang konstruktif kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya agar metropolis semakin lebih baik. “GMNI Surabaya harus terus mengimplimentasikan kerja-kerja kerakyatan yang bercorak marhaenisme. Dan kita berharap, kader DPC GMNI Surabaya dapat bergandengan tangan untuk membawa Kota Pahlawan lebih baik lagi,” kata Achmad. Menurut telaahnya, GMNI Surabaya dalam beberapa tahun terakhir ini telah memberikan saran dan masukan secara intens kepada pemkot. Achmad lantas melayangkan apresiasinya. Meski demikian, politisi muda PDI-Perjuangan Surabaya ini mendorong agar para mahasiswa terus bergerak. Tidak kenal lelah untuk berdaulat secara politik, berdikari secara ekonomi, dan berkepribadian dalam budaya. “Selamat dan sukses atas terselanggaranya Konfercab ke-22. Semoga tidak hanya menghasilkan struktural yang baru, tetapi kaya akan pengetahuan dan menelurkan hasil,” sambung Achmad, yang juga senior GMNI Surabaya ini. (bin)
GMNI Surabaya Diharap Jadi Organisasi Konstruktif
Minggu 26-03-2023,20:06 WIB
Editor : Syaifuddin
Kategori :