Pascademo Tempat Hiburan, Polisi Edukasi Warga Soal Kamtibmas

Minggu 19-03-2023,13:47 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Kapolsek Sukolilo Kompol M Sholeh bersama tokoh masyarakat dan tokoh agama Klampis Ngasem. Surabaya, memorandum.co.id - Polsek Sukolilo menggelar pertemuan bersama warga Klampis Ngasem, Minggu (19/3/2023). Kegiatan itu merupakan buntut aksi unjuk rasa yang digelar ratusan massa tergabung dalam Aliansi Warga Klampis Ngasem, Jumat (17/3) lalu. Selain dalam rangka silaturahmi, kegiatan itu bertujuan untuk memberi edukasi serta imbauan ke tokoh masyarakat (tomas) dan tokoh agama (toga) soal hal-hal yang bisa memicu gangguan keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Termasuk aksi unjuk rasa yang dilakukan di tempat hiburan malam. "Tujuan dilaksanakan kegiatan silaturahmi ini sebagai bentuk upaya pencegahan dan memberikan pemahaman serta imbauan ke semua toga, tomas dan warga Klampis Ngasem," kata Kapolsek Sukolilo Kompol Muhammad Sholeh. "Harapannya hanya satu. Agar kita semua selalu menjaga dan tidak berbuat sesuatu yang dapat mengganggu harkamtibmas (pemeliharaan keamanan ketertiban masyarakat) khususnya di wilayah hukum Polsek Sukolilo," pungkas Sholeh. Sebelumnya, ratusan anggota organisasi masyarakat (ormas) dan warga Klampis Ngasem menggelar unjuk rasa, Jumat (17/3)siang. Unjuk rasa itu, merupakan buntut aksi pengeroyokan yang dilakukan lima karyawan terhadap dua pemuda beberapa hari lalu. (fdn)

Tags :
Kategori :

Terkait