Sambut Ramadan, Bupati Blitar Berangkatkan Pawai Ta’aruf di Kanigoro

Sabtu 18-03-2023,16:56 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Blitar, Memorandum.co.id - Bupati Blitar, Hj. Rini Syarifah memberangkatkan Pawai Ta’aruf yang di ikuti oleh organisasi keagamaan dan lembaga Pendidikan se-Kecamatan Kanigoro. Sabtu (18/03/2023). Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka menyambut Bulan Ramadhan 1444 H, peserta pawai mengelilingi desa - desa yang ada di kecamatan Kanigoro dan diberangkatkan dari alun-alun Kanigoro. Kurang lebih ada sekitar 300 peserta pawai ta'aruf dari berbagai organisasi keagamaan Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII), kemudian dari lembaga pendidikan mulai dari Taman Kanak- kanak (TK) SD/MI, SLTP/Tsanawiyah, Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ), Sekolah Dasar (SD) dan Madrasah Ibtidiyah, Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Madrasah Tsanawiyah) sampai Tingkat Sekolah Menengah Atas ( SMA ) atau Madrasah Aliyah baik negeri maupun swasta se- kecamatan Kanigoro. "Pawai ta’aruf ini merupakan bentuk suka cita menyambut bulan suci Ramadan, serta bisa sebagai ajang silaturrahim antar Kafilah sehingga terjalin komunikasi dan perkenalan sesama Kafilah," kata Bupati Rini dalam sambutannya. Bupati Rini juga berpesan untuk menyambut ramadhan tahun ini penuh rasa syukur, sehingga lebih ikhlas, semangat dalam menjalankan ibadah puasa, dan sholawat tarawih dengan tuma'ninah, khusu' hingga pada hari kemenangan yaitu Hari Raya ldul Fitri. "Saya juga pesan kepada panjenengan semua, agar tetap menjaga kerukunan, tingkatkan rasa simpati dan empati kepada sesama, perteguh kebhinnekaan serta perkuat restorasi sosial untuk mewujudkan masyarakat Kabupaten Blitar yang kondusif, tata tentrem kerta raharja," imbuhnya. Ia mengajak, semua untuk mengembangkan prinsip ukhuwah wathaniyah (persaudaraan sebangsa), di samping ukhuwah lslamiyah dan ukhuwah insaniyah (persaudaraan kemanusiaan). Menurutnya, sangat penting bagi kita semua untuk menanggalkan ego, baik ego diri sendiri maupun ego sektoral, hal ini guna mendukung terwujudnya pembangunan yang membawa manfaat bagi masyarakat luas yakni Kabupaten Blitar yang mandiri dan sejahtera berlandaskan akhlak mulia, baldatun, toyibatun, warobun ghofur, pungkasnya. (nus/ma)

Tags :
Kategori :

Terkait