Blitar, memorandum.co.id - Ratusan Massa yang mengatasnamakan Gerakan Pembaharuan Indonesia (GPI) melakukan aksi demo di depan Kantor Pemkab Blitar, Rabu (8/3/2023). Aksi demo ini menuntut agar tower provider yang yang ada di Dusun Tejo, Kelurahan Babadan Wlingi untuk di bongkar karena merugikan warga sekitar. Warga Lingkungan Tejo, merasakan ada dampak negatif dari tower yang berdiri sejak tahun 2006. Warga terdampak radiasi dari BTS tower sehingga terganggu kesehatannya. Para pendemo meminta agar Bupati Blitar datang untuk menemui para pendemo. Menurut koordinator aksi Joko Prasetyo dalam orasinya mengatakan bahwa warga Dusun Tejo sudah banyak yang menderita karena dampak radiasi dari BTS salah satu provider. "Kita akan terus melawan agar tower BTS segera di bongkar, karena banyak warga yang terdampak radiasi BTS." ujar Joko. Para pendemo berharap agar Bupati Blitar bersama sejumlah pemangku kepentingan segera melakukan pembongkaran terhadap tower. Mereka meminta Bupati Blitar Rini Syarifah untuk mencabut izin mendirikan bangunan (IMB) pada tower di Kelurahan Babadan, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar. Pencabutan izin itu, kata Jaka, karena warga yang bertempat tinggal di sekitar bangunan tower mengalami gangguan kesehatan dan psikologis. “Bupati harus mencabut IMB karena meresahkan dan merugikan warga terdampak,” imbuh Joko. Namun, keinginan massa GPI untuk ditemui Bupati Blitar tidak terwujud, hingga massa membubarkan diri, Ketua DPC PKB Kabupaten Blitar itu tidak ada tanda-tanda menemui massa aksi. “Kami meminta dari Pemkab Blitar mengagendakan agar kami bisa bertemu ibu bupati, atau kami akan datang ke pendopo bareng-bareng,” pungkasnya.(zan/nus)
Minta Tower Dibongkar, Massa GPI Kepung Kantor Pemkab Blitar
Rabu 08-03-2023,16:29 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,06:44 WIB
Mengenal Sosok Ainin Model Berbakat Peraih Gelar Putri Kartini Jatim dan Glamour of Models
Selasa 13-01-2026,23:18 WIB
Era Baru Timnas: Erick Thohir Ajak Semua Elemen Dukung John Herdman
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,07:34 WIB
Kronologi Lengkap Saat Bripka Agus dan Suyitno Menghabisi Mahasiswi UMM di Perbatasan Batu - Cangar
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Terkini
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,20:48 WIB
Pemprov Jatim Serahkan Penghargaan K3, 717 Perusahaan dan Daerah Terima Apresiasi
Rabu 14-01-2026,19:58 WIB
Mahasiswi Keperawatan di Surabaya Masih Trauma Usai Ditodong Pistol
Rabu 14-01-2026,19:52 WIB
Lurah Pacar Keling Klarifikasi Bansos di Surabaya, Stiker Bukan Lagi Acuan
Rabu 14-01-2026,19:49 WIB