Surabaya, memorandum.co.id - DPD Partai Demokrat Jawa Timur memastikan dua kadernya, Ali Affandi dan Ali Mannagali Parawansa setia dan loyal terhadap partai berlambang segitiga mercy. Penegasan itu dikatakan Kepala Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi, dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Demokrat Jawa Timur, Mugianto, Senin (20/2). "Mas Andi dan mas Ali tetap Demokrat," kata Mugianto. Mugiyanto mengatakan, DPD Demokrat Jawa Timur bahkan memberi tugas baru bagi putra Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa itu. Dia ditunjuk untuk menjadi Ketua Forum Komunikasi (Forkom) Milenial Demokrat Jawa Timur. "Mas Ali ditugaskan partai memimpin Forkom Milenial Demokrat Jatim. Kami optimis ketika nanti dipimpin beliau, anak-anak muda dan kaum milenial akan semakin tertarik bergabung, agar bisa berpartisipasi pada Pemilu 2024," tambahnya. Mugianto optimis, ke depan akan banyak anak muda dan generasi milenial yang akan bergabung ke partainya. Sehingga, pada Pemilu 2024 mendatang, partai pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) itu bisa berjaya. Ali Mannagali saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPD Demokrat Jatim dibawah kepemimpinan Emil Elestianto Dardak. Posisi yang sama juga ditempati oleh Ali Affandi, putra ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti. Andi (panggilan akrab Ali Affandi) bahkan dikabarkan akan maju sebagai calon legislatif (Caleg) DPR RI dari Dapil Surabaya-Sidoarjo. (day)
Ali Mannagali Jabat Ketua Forkom Milenial Demokrat Jatim
Senin 20-02-2023,18:59 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,18:48 WIB
Ikuti Rekomendasi KPK, Wali Kota Madiun Targetkan Proyek Strategis Lelang Sejak Februari
Selasa 13-01-2026,20:42 WIB
DPRD Surabaya Minta Wali Kota Tegas, Hak Warga Bale Hinggil Diutamakan dari Investor
Selasa 13-01-2026,19:52 WIB
Persiapan Pensiun Jadi Lebih Mudah dengan One Stop Pension Solution DPLK BRI di BRImo
Selasa 13-01-2026,20:00 WIB
Angin Kencang Tumbangkan Pohon di Jalan Ir Soekarno Surabaya, Timpa Ojol dan Penumpang
Selasa 13-01-2026,20:48 WIB
16 Ribu Siswa SLTA Hadiri UB Education Expo di Malang
Terkini
Rabu 14-01-2026,18:22 WIB
Diperiksa 3,5 Jam, Penyidik Polda Jatim Cecar Nenek Elina 48 Pertanyaan
Rabu 14-01-2026,18:00 WIB
Tunggak Retribusi Ratusan Juta, Pasar Simo Mulyo Surabaya Dibongkar
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Wanatani di Kawasan Hutan, KPH Perhutani Nganjuk Terapkan Bagi Hasil dan Perlindungan Petani
Rabu 14-01-2026,17:44 WIB