Petugas mengecek hotel di kawasan Surabaya Timur. Surabaya, memorandum.co.id - Razia di Hari Valentine juga menyasar minimarket dan hotel di kawasan Pantai Ria Kenjeran, Selasa (14/2). Hasilnya, petugas tidak menemukan pasangan yang bukan suami istri. Begitu juga di minimarket tidak menemukan penjualan cokelat berhadiah kondom. Antara lain di Motel Pantai Ria Kenjeran, Hotel Legian, Hotel Sampoerna. Petugas sempat berkeliling untuk memeriksa ke tiap-tiap kamar hotel, namun dalam keadaan kosong. Diduga di tiga lokasi tersebut, rencana razia petugas gabungan bocor. Petugas gabungan dari Satpol PP Surabaya, polisi, TNI kemudian berlanjut patroli ke Hotel Istana Permata Dinoyo. Di hotel ini petugas berhasil menjaring 8 orang, terdiri dari dua sejoli, dua tamu hotel wanita dan tukang pijat wanita bersama anaknya. Mereka kemudian dibawa ke Kantor Satpol PP Surabaya di Jalan Jimerto untuk didata. Selain itu, mereka akan dipanggil keluarganya. Setelah itu akan dipulangkan. Kepala Satpol PP Surabaya Eddy Christijanto mengatakan melakukan razia penjualan kondom di tempat-tempat tidak semestinya. Sejauh ini pihaknya belum menemukan penjualan kondom di lokasi tidak semestinya. “Kalau ada akan dibawa ke mako dan dilakukan proses. Kalau bisa tipiring ya ditipiringkan, kita lakukan pembinaan," tegasnya. (rio/fer)
Razia Valentine Bocor, Tamu Tidak Ada di Kamar
Selasa 14-02-2023,22:03 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 10-01-2026,13:49 WIB
Wajah Baru Delik Perzinahan Pasal 411-412, Pengamat: Bisa Dipidana 1 Tahun
Sabtu 10-01-2026,21:56 WIB
CSA Allstar Menang 4-2 atas Sumput FC, Bukti Kekompakan dan Semangat Olahraga Sehat
Sabtu 10-01-2026,15:05 WIB
Starting Lineup Persebaya Surabaya vs Malut United
Sabtu 10-01-2026,15:00 WIB
Perkuat Konektivitas 2026, PELNI Lepas Pelayaran Perdana Tol Laut KM Lognus 3
Sabtu 10-01-2026,17:04 WIB
Usai Libur Nataru, SPPG Naungan Yayasan Kemala Bhayangkari Cabang Magetan Kembali Beroperasi
Terkini
Minggu 11-01-2026,12:06 WIB
Sindikat WNA Pencuri Emas Digulung, Resmob Polrestabes Surabaya Bekuk Para Pelaku di Hotel Jakarta
Minggu 11-01-2026,11:39 WIB
Diduga Cemburu Buta, Pemuda Tulungagung Nekat Bakar Rumah Kekasih
Minggu 11-01-2026,10:47 WIB
Pelaku Pelecehan Santriwati Terjerat Pasal Berlapis, Ancaman Penjara Puluhan Tahun Menanti
Minggu 11-01-2026,10:36 WIB
PMI Jember Bahas Isu Sensitif hingga Bilik Asmara di Posko Pengungsian
Minggu 11-01-2026,10:32 WIB