Malang, memorandum.co.id - Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pasar (Disprindag Pasar) Kabupaten Malang, melakukan operasi pasar minyak goreng curah murah, di Pasar Sumberpucung, Selasa (31/1/2023). Minyak curah murah sebanyak 15 ton ini dijual habis dengan harga Rp 14.000/ kg dan Rp 12.500/liter. Kepala Dinas Perindag Pasar Kabupaten Malang Mahila Surya Dewi menyampaikan kegiatan operasi pasar. “Penjualan dalam operasi minyak curah murah kali ini kami tidak membatasi pembelian yang dilakukan masyarakat maupun pedagang,” terangnya. Dikatakan, konsumen bebas membeli minyak goreng. Perindag tidak merasa resah atas pembelian yang dilakukan para pedagang meski kemungkinan akan dijual lagi. “Pedagang tidak akan memgambil laba yang berlebihan, karena masyarakat juga tahu harga pasar yang berlaku saat itu,” kata Mahila. Dikatakan, operasi pasar minyak goreng murah ini akan terus dilakukan dengan menggandeng Kuda Group. Tujuannya, mengantisipasi kelangkaan minyak goreng yang berakibat melambungnya harga yang ada di pasaran. “Kemungkinan untuk selanjutnya operasi pasar, akan dilakukan di wilayah Kabupaten Malang bagian timur,” ujar Mahila. (kid/ari)
Pasar Sumberpucung Digelontor Migor Curah
Selasa 31-01-2023,18:29 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,07:04 WIB
Survei ARCI, Paslon Madiun Unggul Lantaran Kepuasan Kinerja
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Sabtu 23-11-2024,21:48 WIB
Risma Janjikan Solusi Air Bersih dan Murah untuk Warga Sidoarjo
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Sabtu 23-11-2024,21:09 WIB
Tokoh Nasional Hadiri Wisuda UWG Malang, Sampaikan Orasi Ilmiah Inspiratif untuk Bakar Semangat Wisudawan
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Sabtu 23-11-2024,21:00 WIB