Blitar, Memorandum.co.id - Geger gerbong mutasi di lingkup Pemkab Blitar akhirnya berakhir damai. Mutasi terhadap 605 ASN di awal tahun 2023 tersebut awalnya membuat Wabup meradang. Teka-teki permasalahan itu akhirnya terjawab setelah Bupati Blitar Rini Syarifah dan Wabub Rahmat Santoso bertemu. “Kemarin, saya sudah bertemu Mak Rini (sebutan akrab Bupati Blitar-red) beliau minta maaf," kata Rahmat, Rabu (4/1/2023). Menurutnya, Bupati tidak tahu secara detail nama-nama ASN yang masuk dalam daftar mutasi pada awal tahun 2023 kemarin, Senin (2/1/2023). Sehingga, Riana yang merupakan ajudan istrinya, ikut tergeser. Rahmat menambahkan, dirinya tidak ingin memperpanjang masalah terkait hal ini. Karena sang ajudan pun sudah dikembalikan ke posisi semula. “Ya memang, kemarin saya dan istri memang sepakat mundur dari jabatan jika ajudan istri saya tidak dikembalikan," tegas Rahmat. Terkait selentingan tentang tidak harmonisnya komunikasi dengan Bupati Rini, Rahmat Santoso tidak meng-iyakan. Sebab menurutnya selama ini hubungannya dengan mereka tidak ada masalah. Masih menurut Rahmat, selama ini ia tidak ikut campur dalam penataan ASN di lingkup pemerintah daerah. “Monggo kalau untuk yang lain, tapi kalau rumah tangga kami ( staf wabub-red) ya tidak begitu,” imbuhnya. Menurut informasi, jauh hari sebelum gerbong mutasi bergulir, Rahmat diduga sudah bersitegang dengan beberapa orang kepercayaan Bupati. Hal itu juga terkait dengan posisi Riana sebagai ajudan istrinya.(git)
Urung Mundur, Wabup Blitar Legowo Permintaan Maaf Bupati
Rabu 04-01-2023,16:01 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 15-01-2026,11:58 WIB
Skandal Sabu Libatkan Oknum Polisi, Empat Anggota Polres Madiun Kota Diperiksa
Kamis 15-01-2026,13:31 WIB
Pimpin Sertijab PJU, Kapolres Jombang Tekankan Profesionalisme
Kamis 15-01-2026,10:59 WIB
Kucurkan Rp5 Juta per RW untuk Kepemudaan, DPRD Surabaya Dorong Anggaran Pemuda Fokus pada Literasi dan UMKM
Kamis 15-01-2026,14:04 WIB
Asrendam V/Brawijaya Tinjau Lokasi Rencana Pembangunan Yon TP di Sumenep
Kamis 15-01-2026,12:10 WIB
Pisah Sambut Kapolres Tulungagung, Bupati Gatut Sunu Apresiasi Kinerja AKBP Taat Resdi dan Sambut AKBP Ihram
Terkini
Jumat 16-01-2026,09:58 WIB
Belajar Manajemen dan Layanan Terbaik, Lembaga Pendidikan Khadijah Kunjungi Senator Lia Istifhama
Jumat 16-01-2026,09:18 WIB
Kapolres AKBP Ihram Kustarto Siap Lanjutkan Program Pendahulu
Jumat 16-01-2026,09:14 WIB
Masalah Verifikasi di Roblox, Saat Akun Anak Malah Terbaca Sebagai Orang Dewasa
Jumat 16-01-2026,09:10 WIB
Bus Trans Jatim Dilempari Batu di Gresik, Dishub Kantongi Identitas Pelaku
Jumat 16-01-2026,09:07 WIB