KPK Sita Dokumen Penyusunan APBD Jatim dan Bukti Elektronik

Kamis 22-12-2022,12:34 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Tim Penyidik KPK telah selesai melaksanakan penggeledahan dibeberapa lokasi di Kota Surabaya, Jawa Timur, Rabu (21/12). Jubir KPK, Ali Fikri mengatakan, tim penyelidik KPK sudah melaksanakan perkembangan pengeledahan di Kantor Gubernur Jawa Timur yang terdiri dari ruang kerja Gubernur, Wakil Gubernur, Sekretaris Daerah dan kantor Sekretariat Daerah, BPKAD dan Bappeda Jatim. “Dari kegiatan penggeledahan tersebut ditemukan dan diamankan berbagai dokumen,” kata Ali Fikri. Ia menyebutkan, sejumlah bukti yang diamankan, antara lain, penyusunan anggaran APBD dan juga bukti elektronik yang diduga memiliki kaitan erat dengan perkara. “Analisa dan penyitaan segera akan dilakukan untuk mendukung proses pembuktian perkara ini,” tutup Ali Fikri. (day)

Tags :
Kategori :

Terkait