Gresik, Memorandum.co.id - Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Morowudi, Kecamatan Cerme, Gresik, Rabu (21/12/2022). Peristiwa yang melibatkan sepeda motor dan mobil box tersebut mengakibatkan perempuan pengendara sepeda motor tewas di TKP. Informasi yang dihimpun, kecelakaan terjadi sekira pukul 07.30 pagi. Bermula ketika korban Devi Nur Andini (25) warga Desa Wahas, Balongpanggang, Gresik mengendarai sepeda motor Honda Scoppy bernopol W 6775 EF melaju dari arah Balongpanggang menuju Cerme. Setibanya di lokasi, korban hendak mendahului kendaraan yang berada di depannya. Nahas, spion motor korban menyenggol kendaraan tersebut. "Karena hal itu, kendaraan korban oleng ke arah kanan dan membuat motor korban terjatuh," jelas Kanit Laka Satlantas Polres Gresik, Ipda Wiji Mulyono. Saat itu, di belakang korban melaju mobil box yang tidak diketahui identitasnya yang akhirnya menabrak sepeda motor matic tersebut. "Kecelakaan pun tidak terhindarkan. Setelah menabrak korban, mobil box tersebut melarikan diri," tambahnya. Mengenai plat nomor yang tertinggal di TKP, Wiji menjelaskan jika masih melakukan penyelidikan terkait penemuan nopol tersebut. Dari hasil pemeriksaan di lokasi kejadian, korban ditabrak oleh mobil box. Akibat kejadian tersebut, korban meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP). Devi mengalami luka parah di bagian kepala. Korban langsung dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina untuk keperluan visum et repertum jenazah.(and/har)
Gagal Nyalip, Perempuan Gresik Tewas Diseruduk Mobil Box
Rabu 21-12-2022,12:55 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 22-01-2026,08:55 WIB
OTT KPK Madiun Libatkan Stikes, Noor Aflah: CSR Masuk Evaluasi Smart City dalam Optimalisasi Pembangunan
Kamis 22-01-2026,09:47 WIB
Kisah Deninta Vasthy Berliani, Bangga Bisa Jadi Wakil 1 Ning Surabaya
Kamis 22-01-2026,10:41 WIB
Rekor Pertemuan PSIM vs Persebaya, Kekalahan di Putaran Pertama Jadi Motivasi Besar Green Force
Kamis 22-01-2026,07:08 WIB
Dobrakan Awal Musim Panas
Kamis 22-01-2026,09:37 WIB
Bazar Ranmor Polrestabes Surabaya, Motor Bodong Tak Bertuan Disumbangkan ke SMK
Terkini
Kamis 22-01-2026,22:07 WIB
Fenomena Poligami di Surabaya: Istri Pertama Justru Carikan Istri Kedua untuk Suami
Kamis 22-01-2026,20:37 WIB
Pemotor Patah Kunci, Personel Turjagwali Satlantas Polres Kediri Kota Sigap Beri Bantuan
Kamis 22-01-2026,20:30 WIB
Perhutani KPH Nganjuk dan Kediri Perkuat Sinergi Hukum Dengan Kejari Nganjuk
Kamis 22-01-2026,20:25 WIB
Commander Wish Kapolresta Banyuwangi Teguhkan Nilai Iman Soliditas dan Pelayanan Humanis
Kamis 22-01-2026,20:21 WIB