Blitar, memorandum.co.id – Kapolres Blitar AKBP Adhitya Panji Anom kembali melakukan pengecekan vaksinasi kali ini tahap ketiga terhadap pelajar SMA negeri 1 Kademangan, Jumat (02/12/2022). Setibanya di lokasi, Kapolres langsung bertatap muka dengan guru dan para siswa-siswi dan membagikan hadiah kepada peserta vaksinasi. Kapolres Blitar AKBP Adhitya mengatakan Bahwa kegiatan ini dalam rangka mendukung Program Pemerintah untuk pelaksanaan vaksinasi booster Covid-19 terhadap pelajar. “ini sudah menjadi program prioritas polres blitar dalam membantu program pemerintah, menuntaskan vaksin demi melindungi masyarakat dari penyebaran covid19,”ungkap Kapolres. Selain itu, pihaknya menghimbau kepada pelajar agar tidak perlu takut terhadap jarum suntik karena dengan diberikannya vaksinasi maka akan dapat meningkatkan sistim kekebalan tubuh. “Melalui pendekatan khusus kita berikan edukasi kepada pelajar agar mereka tidak takut disuntik serta pentingnya vaksin, agar nantinya memperoleh perlindungan yang maksimal terhadap Covid-19,” tandasnya. Selain melakukan pengecekan, Kapolres Blitar juga berkoordinasi dengan pihak terkait, membahas tentang percepatan Akselerasi Vaksin khususnya tahap 3.(iku)
Cek Vaksinasi Pelajar, Kapolres Blitar Beri Edukasi
Jumat 02-12-2022,16:23 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :