Magetan, memorandum.co.id – Dua pemuda berboncengan motor menabrak penyeberang jalan di depan Makoramil Plaosan, di Jalan Raya Sarangan, Plaosan, Magetan, Minggu (24/11) pukul 18.30. Diduga kedua pemuda tersebut mabuk akibat terpengaruh minuman keras (miras) jenis arak. Kedua pemuda itu yakni Kurniawan (24), dan Ismanto (24), alamat Desa/Kecamatan Poncol, Kabupaten Magetan, yang berboncengan motor Yamaha Vixion nopol AE 4233 QE. Ketika mendekati makoramil, karena kurang waspada, mereka tidak melihat Suryani (55), penjual kopi, alamat Dukuh Klaten, Desa Puntukdoro, Kecamatan Plaosan, Kabupaten Magetan, yang menyeberang jalan. “Penjual kopi itu usai salat di makoramil. Ketika menyeberang jalan ditabrak motor,” ujar Danramil Plaosan Kapten Waluyo. Mengetahui ada tabrakan, Waluyo segera keluar makoramil bersama anggotanya, untuk menolong korban. Tidak lama kemudian datang polantas untuk mengolah tempat kejadian perkara. “Penyeberang jalan tidak sadarkan diri dengan beberapa luka di tubuhnya. Begitu juga salah satu pemotor menderita luka di bagian pelipis kiri, mata kiri, telinga, dan bibir. Namun, temannya hanya luka ringan,” lanjut Waluyo. Masih menurut Waluyo bila dari kedua pemuda itu disita satu botol arak, dan mereka mengaku usai pesta miras di rumah temannya.“Kini kasusnya ditangani pihak kepolisian,” pungkas Waluyo.(alv/ack/mt/tyo)
Mabuk, Pemuda Poncil Tabrak Pejalan Kaki
Minggu 24-11-2019,20:44 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 30-11-2024,13:06 WIB
Risma-Gus Hans dan ErJi Raih Kemenangan Besar, PDIP Surabaya Kawal Ketat Suara Pilkada
Sabtu 30-11-2024,11:11 WIB
Wanita asal Surabaya Dianiaya Bule Belgia, Tusuk Alat Vital Pakai Gagang Obeng
Sabtu 30-11-2024,07:07 WIB
Generasi Z: Candu Layar atau Kreatif Digital?
Sabtu 30-11-2024,08:07 WIB
Korlantas Polri Tinjau Kesiapan Nataru di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi
Sabtu 30-11-2024,23:45 WIB
Ketum PBSI Jatim Tonny Wahyudi Dipercaya sebagai Bendahara Umum PBSI Pusat
Terkini
Minggu 01-12-2024,06:08 WIB
Dugaan Money Politic Pilkada Kota Probolinggo 2024, Bawaslu: Tidak Cukup Bukti
Minggu 01-12-2024,06:04 WIB
Hasil Sementara FORDA II Jatim: Kota Malang di Peringkat Kedua
Minggu 01-12-2024,06:00 WIB
Kasus Penusukan Alat Vital Pakai Gagang Obeng, Bule Belgia Ternyata Jalin Hubungan Gelap dengan Korban
Sabtu 30-11-2024,23:45 WIB
Ketum PBSI Jatim Tonny Wahyudi Dipercaya sebagai Bendahara Umum PBSI Pusat
Sabtu 30-11-2024,21:53 WIB