Bojonegoro, memorandum.co.id - Bupati Bojonegoro Anna Mu'awanah meresmikan Pasar Burung 'Buana Lestari' di Bojonegoro. Saat peresmian itu Bupati Anna didampingi oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Kusnandaka Tjatur, Kepala Dinas Perumahan, kawasan pemukiman dan Cipta Karya Adie Witjaksono, Camat, serta Paguyuban Pedagang Burung Bojonegoro. Kepala Dinas Perumahan, kawasan pemukiman dan Cipta Karya Adie Witjaksono menyampaikan bahwa luas lahan parkir ini sekitar 5100 m persegi, luas lahan pasar burungnya 2100 m persegi, luas bangunan kios 261 m persegi dengan jumlah 29 kios. "Nantinya pengelolaan pasar ini akan diserahkan kepada Dinas Perdagangan, " ujarnya. Ketua Paguyuban Pedagang Burung Bojonegoro Eko Wahyudi menyampaikan rasa terima kasih kepada pemerintah Kabupaten Bojonegoro, "karena telah memfasilitasi kami dengan memberikan tempat untuk berkumpulnya para pecinta kicau mania ini yang berdampak bisa meningkatkan perekonomian masyarakat Bojonegoro khususnya pecinta burung," bebernya. Bupati Bojonegoro Anna Muawanah menyampaikan bahwa dengan adanya pasar burung ini diharapkan bisa mempermudah masyarakat dalam mencari kebutuhan untuk memelihara dan merawat burung. Kedepan diharapkan penjual, pembeli maupun asosisasi dapat menjaga kebersihan dan juga kerapian pasar burung ini nantinya. "Jika kebersihan dan kerapian serta perlengkapan yang memadai maka hal itu akan menarik masyarakat untuk bisa bertransaksi di pasar burung Buana Lestari Bojonegoro ini. Mari kita jaga serta kita kembangkan pasar ini untuk kepenting bersama-sama," tegasnya. (top/har)
Bupati Bojonegoro Resmikan Pasar Burung Buana Lestari
Senin 28-11-2022,09:10 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 13-01-2026,20:42 WIB
DPRD Surabaya Minta Wali Kota Tegas, Hak Warga Bale Hinggil Diutamakan dari Investor
Selasa 13-01-2026,20:48 WIB
16 Ribu Siswa SLTA Hadiri UB Education Expo di Malang
Rabu 14-01-2026,06:44 WIB
Mengenal Sosok Ainin Model Berbakat Peraih Gelar Putri Kartini Jatim dan Glamour of Models
Selasa 13-01-2026,23:18 WIB
Era Baru Timnas: Erick Thohir Ajak Semua Elemen Dukung John Herdman
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Terkini
Rabu 14-01-2026,19:58 WIB
Mahasiswi Keperawatan di Surabaya Masih Trauma Usai Ditodong Pistol
Rabu 14-01-2026,19:52 WIB
Lurah Pacar Keling Klarifikasi Bansos di Surabaya, Stiker Bukan Lagi Acuan
Rabu 14-01-2026,19:49 WIB
Tekan Volume Sampah ke TPA, Surabaya Irit Rp 6,73 Miliar
Rabu 14-01-2026,19:46 WIB
Respons Penolakan Relokasi Jagal Sapi, Wali Kota Eri Tegaskan RPH Pegirian Tetap Pindah
Rabu 14-01-2026,19:42 WIB