Surabaya, Memorandum.co.id - Wakil Ketua DPRD Jawa Timur, Sahat Tua Simanjuntak berharap PTT (Pegawai Tidak Tetap) Pemprov Jawa Timur untuk saling menjaga sinergitas. Upaya itu sebagai satu kesatuan sebuah team work. "Team work harus bisa bekerjasama satu dengan yang lain,"jelas Sahat Tua Simandhuntak memberi sambutan bimtek PTT dilingkungan kesekretariatan DPRD Jawa Timur, Selasa (25/10/2022). Politisi Golkar ini, mengatakan diperlukan menunjang sebuah team work. “Maka dibutuhkan sebuah integritas yang melekat dalam diri semua PTT,” ujar Sahat. PTT itu, Sahat mengistilahkan TIGER yaitu PTT itu bekerja sebagai Team Work ( T) , diperlukan Integritas yangg baik (I) , sehingga PTT harus bisa berkembang ( Growth ) kemampuan , skill di era yang digital ini ( G) , seluruh tugas-tugas harus dilaksanakan dengan pencapaian hasil-hasil yang baik atau performance yang baik /exelent ( E ) , tugas-tugas dilaksanakan dengan penuh rasa tanggungjawab dan dedikasi yang baik/ Responsibility ( R ). Dibeberkan oleh Sahat,integritas itu menjadi titik utama dalam proses penyelenggaraan pemerintahan. "Sebaik apa pun keinginan, kemauan kita untuk penyelenggaraan pemerintahan, (agar) pelayanan publik itu akan lebih baik, tapi kalau integritas tidak kita miliki, maka sangat mustahil apa yang kita harapkan itu akan terwujud," katanya. Dalam menjadi bagian dari team work tersebut, sambung Sahat, dibutuhkan kemampuan untuk berkembang." Harus bisa menambah kompetensi diri. Kapabilitas diri harus bertumbuh dimana tanpa ada peningkatan kompetensi, untuk seorang PTT akan tertinggal,"jelasnya. Seorang PTT, lanjut Sahat, yang dikerjakan harus menghasilkan finish dengan baik. "Hasil yang baik, tentunya bentuk dari tanggungjawab seorang PTT dalam menjalankan tugasnya dengan baik," jelasnya. PTT di internal kesekretariatan DPRD Jawa Timur, kata Sahat Keberadaan PTT itu tupoksinya melayani tugas-tugas dewan baik itu anggota di kegiatan kantor maupun diluar kantor dalam melaksanakan kegiatan alat kelengkapan dewan ( AKD ) , baik itu rapat paripurna , kunker , sidak , meninjau lapangan , reses dan lainnya. (day)
DPRD Jatim Minta PTT Tingkatkan Kompetensi Diri
Selasa 25-10-2022,13:35 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 23-11-2024,14:05 WIB
Ribuan Warga Kota Blitar Penuhi Kampanye Akbar Bambang-Bayu
Sabtu 23-11-2024,20:00 WIB
Warga Desa Jatisari Tewas Tertabrak KA Barang, Berikut Kronologinya
Sabtu 23-11-2024,19:28 WIB
Ribuan Warga Blitar Semarakkan Kampanye Akbar 'Menjemput Kemenangan' Rijanto-Beky
Sabtu 23-11-2024,07:04 WIB
Survei ARCI, Paslon Madiun Unggul Lantaran Kepuasan Kinerja
Sabtu 23-11-2024,16:17 WIB
Pengawasan Pilkada Serentak 2024 di Ngawi: Amanat Undang-Undang dan Peran Bawaslu
Terkini
Sabtu 23-11-2024,21:48 WIB
Risma Janjikan Solusi Air Bersih dan Murah untuk Warga Sidoarjo
Sabtu 23-11-2024,21:34 WIB
Pilkada Blitar 2024: Beky Herdihansah Janji Sumbangkan Seluruh Gajinya Selama Menjabat ke Anak Yatim Piatu
Sabtu 23-11-2024,21:09 WIB
Tokoh Nasional Hadiri Wisuda UWG Malang, Sampaikan Orasi Ilmiah Inspiratif untuk Bakar Semangat Wisudawan
Sabtu 23-11-2024,21:04 WIB
Arus Balik Dukungan Tak Terbendung, Risma-Gus Hans Diyakini Memimpin Jawa Timur
Sabtu 23-11-2024,21:00 WIB