Gresik, Memorandum.co.id - Kecelakaan maut terjadi di ruas Jalan Raya Cerme Kidul, Kecamatan Cerme, Gresik. Tabrakan antara dua sepeda motor itu merenggut nyawa Syamsul Arifin (33) warga Desa Betiting, Kecamatan Cerme yang saat kejadian berboncengan dengan anaknya AJ (5). Informasi yang dihimpun, peristiwa tragis itu terjadi pada Senin (24/10/2022) sekira pukul 18.00 malam. Bermula ketika korban mengendarai sepeda motor Honda Vario nopol W 6540 NDH melaju dari arah utara menuju selatan. Setibanya di lokasi, Syamsul hendak berbelok ke Jalan Jurit. Nahas, saat bersamaan dari arah berlawanan melaju dengan kecepatan tinggi sepeda motor Honda GL nopol L 3734QZ yang dikendarai Siswanto (17) asal Desa Boteng, Kecamatan Menganti, Gresik. Kecelakaan pun tidak terhindarkan. Akibat kecelakaan tersebut, Syamsul Arifin meninggal dunia di lokasi kejadian dan dievakuasi ke RSUD Ibnu Sina. Sementara anaknya AJ dan pengendara Siswanto hanya mengalami luka ringan dan mendapat perawatan di puskesmas setempat. Kanit Laka Satlantas Polres Gresik Ipda Wiji Mulyono mengatakan, faktor yang mempengaruhi kecelakaan, pengendara Honda Vario, terlalu mengambil haluan ke kanan dan tidak memprioritaskan kendaraan yang berlawanan arah. "Satu orang meninggal dunia. Dua mengalami luka ringan," tandasnya.(and/har)
Tabrakan di Cerme Gresik, Bapak Tewas di Depan Anak
Selasa 25-10-2022,09:25 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB
Atlet Ngawi Raih Medali Emas di Kejuaraan Dunia Abu Dhabi World Pencak Silat Championship 2024
Kamis 26-12-2024,14:22 WIB
Tabrakan Dua Motor di Cerme, Seorang Ayah Meninggal Dunia
Kamis 26-12-2024,16:01 WIB
Ini Penjelasan Kejati Jatim Terkait Insiden Tembakan ke Udara Kajari Kabupaten Kediri
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Terkini
Kamis 26-12-2024,20:52 WIB
Pemkot Surabaya Kerahkan Drone Cari Balita Hanyut di Babatan Wiyung, Perluas Pencarian hingga 5 Kilometer
Kamis 26-12-2024,20:38 WIB
Lokomotif KA Wijaya Kusuma Terbakar, KAI Daop 8 Surabaya Mohon Maaf
Kamis 26-12-2024,20:30 WIB
Semaikan Semangat Kebersamaan, Memorandum Gelar Gathering
Kamis 26-12-2024,19:22 WIB
Kapolsek Balongbendo Serahkan 400 Bibit Tanaman untuk Pekarangan Bergizi
Kamis 26-12-2024,17:43 WIB