Malang, memorandum.co.id - Tiga orang korban tragedi Kanjuruhan mendapat layanan terapis dari Polresta Malang Kota dengan menggandeng Griya Terapi Sehat Malang. Mereka mengalami beberapa permasalahan otot, urat, maupun persendian termasuk mengalami dislokasi atau pergeseran sendi tulang. Mereka adalah, Satria Bagas warga asal Klojen, Anisa Khotija dari wilayah Kedungkandang, dan Seftian Putra dari Kecamatan Sukun. Kasatreskoba Polres Malang Kota Kompol Dodi Pratama menerangkan, sesuai arahan Kapolresta Malang Kota, Tim Sama Ramah Polresta menggandeng terapis dari Griya Terapi Sehat Malang. "Para terapis sengaja datang untuk melakukan pemeriksaan. Sekaligus memberikan fisioterapi bagi korban seperti yang dikeluhkan yakni dislokasi, terkilir, permasalahan pada otot," terang Kompol Dodi Ia menambahkan, kunjungan kali ini, sebagai salah satu upaya alternatif selain pengobatan medis kepada para korban. Keluhan yang dialami ketiga korban tersebut, kini perlahan mulai terasa ringan. Upaya dengan cara jemput bola ini, menghasilkan apresiasi positif. Pasalnya, kini korban terlihat mulai membaik pada bagian persendian. Citandai dengan kembali dapat digerakkan berkat bantuan dari terapis. Tak hanya itu, korban merasa bersyukur mendapat kunjungan serta perhatian dari Polresta Malang Kota. (edr)
Ada Korban Dislokasi, Polisi Hadirkan Fisioterapi
Kamis 13-10-2022,19:10 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 21-01-2026,11:21 WIB
Gaji Tak Kunjung Cair, Ribuan PPPK Paruh Waktu Pemkot Surabaya Menjerit
Rabu 21-01-2026,11:40 WIB
Pemkot Surabaya Pastikan Gaji PPPK Paruh Waktu Cair Awal Februari, Kepala BPKAD: Gunakan Mekanisme Lama
Rabu 21-01-2026,12:12 WIB
Integrasi Trans Jatim dan Suroboyo Bus Buntu, Kadishub Nyono: Kami Masih Menunggu Respons
Rabu 21-01-2026,17:36 WIB
Kajari Sampang Diamankan Satgasus Kejagung
Rabu 21-01-2026,17:48 WIB
Bupati Sampang Diperiksa di Kejati Jatim, Kajati Tegaskan untuk Klarifikasi
Terkini
Rabu 21-01-2026,22:42 WIB
18 ABK Kapal Tenggelam di Perairan Masalembo Tiba di Dermaga Tanjung Perak Surabaya
Rabu 21-01-2026,22:33 WIB
Jelang Ramadan, Harga Daging Sapi Diprediksi Stabil
Rabu 21-01-2026,22:24 WIB
Khofifah Pastikan Pemprov Jatim Siap Dukung Mujahadah Kubro 1 Abad NU di Malang
Rabu 21-01-2026,22:12 WIB
Hadir di WEF 2026, CEO BRI Beberkan Tantangan Utama Pembiayaan Berkelanjutan di Emerging Markets
Rabu 21-01-2026,21:55 WIB