Surabaya, Memoramdum.co.id - Kiwi merupakan salah satu buah yang mengandung Vitamin C, serat dan antioksidan yang bisa menjaga imunitas tubuh. Buah yang berbentuk menyerupai telur ayam dengan kulit berwarna cokelat, dalamnya berwarna hijau menarik untuk dimakam karena rasanya yang asam manis menyegarkan membuat orang senang dengan buah ini. Selain nikmat ntuk disantap, buah ini juga memiliki beragam manfaat untuk kesehatan tubuh. Berikut ini adalah beberapa manfaat buah kiwi bagi kesehatan. Kandungan antioksidan dan vitamin C yang tinggi pada kiwi dapat meredakan gejala asma, seperti mengi dan sesak napas. Penelitian juga menunjukkan bahwa terdapat perbaikan kondisi paru-paru pada penderita asma yang mengonsumsi buah secara teratur, termasuk buah kiwi. Menjaga kesehatan mata dan mencegah kebutaan, berkat kandungan karoten, antioksidan, serta lutein dan zeaxanthin. Penelitian juga menunjukkan bahwa konsumsi buah kiwi setiap hari dapat menurunkan risiko terkena degenerasi makula sebesar 36%. Kiwi merupakan salah satu sumber serat alami yang baik. Tak heran, buah ini cocok dikonsumsi untuk menjaga dan melancarkan sistem pencernaan. Selain itu, kandungan enzim proteolitik miliknya, yaitu actinidin, berfungsi memperingan kerja sistem pencernaan dengan cara membantu proses pemecahan protein. Manfaat buah kiwi untuk meningkatkan daya tahan tubuh disebabkan oleh kandungan vitamin C yang tinggi dalam buah ini. Vitamin C merupakan unsur penting dalam meningkatkan daya tahan tubuh dan melawan penyakit seperti flu. Konsumsi sekitar 180 gram buah kiwi dapat mencukupi kebutuhan vitamin C dalam sehari Buah kiwi juga memiliki manfaat lain terkait hal itu, yaitu mengurangi risiko pembekuan atau penggumpalan darah. Untuk mendapat hasil yang maksimal, kamu bisa mengonsumsi dua hingga tiga buah kiwi setiap hari. (Rdh)
Khasiat Buah Kiwi untuk Kesehatan Tubuh
Senin 03-10-2022,08:53 WIB
Reporter : M Ridho
Editor : M Ridho
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 14-01-2026,06:44 WIB
Mengenal Sosok Ainin Model Berbakat Peraih Gelar Putri Kartini Jatim dan Glamour of Models
Rabu 14-01-2026,11:09 WIB
Gandeng RAS Law Firm, Polsek Genteng Tebar Kebaikan Lewat Aksi Sosial di Momen Isra Mikraj
Rabu 14-01-2026,17:54 WIB
Satgas Anti Premanisme dan Mafia Tanah Surabaya Kantongi Delapan Kasus Pungli
Rabu 14-01-2026,12:24 WIB
Benahi Atap Kos-kosan di Banyu Urip, Tukang Asal Probolinggo Tersengat Listrik hingga Pingsan
Rabu 14-01-2026,11:23 WIB
Minim Menit Bermain, Rizky Dwi Pangestu Resmi Tinggalkan Persebaya, Gabung Garudayaksa FC
Terkini
Rabu 14-01-2026,21:05 WIB
Pemkab Gresik Jamin Hak Anak Migran Melalui Pemberian Dokumen Kependudukan
Rabu 14-01-2026,20:48 WIB
Pemprov Jatim Serahkan Penghargaan K3, 717 Perusahaan dan Daerah Terima Apresiasi
Rabu 14-01-2026,19:58 WIB
Mahasiswi Keperawatan di Surabaya Masih Trauma Usai Ditodong Pistol
Rabu 14-01-2026,19:52 WIB
Lurah Pacar Keling Klarifikasi Bansos di Surabaya, Stiker Bukan Lagi Acuan
Rabu 14-01-2026,19:49 WIB