Kediri, memorandum.co.id - Kecelakaan terjadi jalan raya terjadi di Kediri, Rabu (28/9/2022). Truk gandeng nopol AG 9860 UK terguling di Jalan Raya Kunjang - Plemahan tepat di depan lapangan sepak bola Desa Ngino, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri, sekitar pukul 05.30. Kapolsek Plemahan AKP Anwar Iskandar bersama anggota mendatangi dan melakukan TP TKP (tindakan pertama tempat kejadian perkara) untuk membantu mengatur lalu lintas demi menghindari kemacetan dan kejadian laka lantas lainnya. Dua saksi, Sumadi (54) dan Supriono (54), warga desa setempat menuturkan bahwa awalnya ada truk gandeng berjalan dengan pelan dari arah utara ke selatan. Kemudian di belakangnya, ada truk (nopol tidak diketahui) mengambil lajur kanan untuk mendahului. Nahas, sebelum sempat mendahului truk gandeng, dari arah berlawanan juga terdapat truk yang melaju tepat ke arahnya. Secara refleks, sopir truk tersebut memutuskan untuk banting setir ke kiri. Akibatnya, bagian belakang truk gandeng terpelanting dan terguling ke kiri karena dipepet oleh truk tersebut. Beruntungnya, tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun, kerugian secara material diperkirakan mencapai Rp 5 juta. “Perkara ini telah kami limpahkan ke Unit Laka Lantas Polres Kediri guna dilakukan proses penyidikan lebih lanjut,” ujar Kapolsek Plemahan. Ia juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak terburu-buru saat berkendara dan mengutamakan keselamatan baik diri sendiri maupun orang lain dengan tetap waspada dan lebih berhati-hati lagi, serta selalu berkonsenstrasi saat di jalan agar terhindar dari terjadinya kecelakaan yang berakibat fatal.(iku)
Hindari Truk Misterius, Truk Gandeng Terguling
Rabu 28-09-2022,17:24 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 28-11-2024,06:08 WIB
Pasangan dr. Aminuddin-Ina Dwi Lestari Menang di Pilkada Kota Probolinggo 2024
Rabu 27-11-2024,17:06 WIB
Optimistis Menang, Calon Bupati Tulungagung Nomor Urut 1 Gatut Sunu Coblos di TPS 02 Desa Gandong
Rabu 27-11-2024,21:24 WIB
Paslon FAHAM Deklarasikan Kemenangan Berdasarkan Quick Count Pilkada Sumenep
Rabu 27-11-2024,19:04 WIB
Suara Cabup Probolinggo Gus Haris-Lora Fahmi Unggul di Pilkada 2024
Terkini
Kamis 28-11-2024,15:46 WIB
KPU Surabaya Rampungkan Rekapitulasi Suara Seluruh TPS, Hasil Diumumkan Desember
Kamis 28-11-2024,15:42 WIB
Curi 14 Motor, Divonis 30 Bulan Penjara, Mustain Minta Keringanan Hukuman
Kamis 28-11-2024,15:39 WIB
Beri Penghargaan Desa Mandiri, Pemkab Probolinggo Gelar Penguatan Tata Kelola Keungan Desa
Kamis 28-11-2024,15:29 WIB
Terlibat Kasus Penipuan dan Penggelapan, Mantan Ketua Hipmi Surabaya Ditetapkan Tersangka
Kamis 28-11-2024,15:26 WIB