Surabaya, memorandum.co.id -Melewati jalan berlubang di Jalan Bibis, Tandes, menyebabkan pengendara motor Yamaha Mio nopol Yamaha MioW 5239 TS, Muhammad Rokit (32), terjatuh dari motor dan terluka. Kecelakaan tunggal itu, menyebabkan pria asal Manukan Tohirin, itu memar di kepala dan luka parut di tangan kanan tergores aspal. "Korban sudah mendapatkan penaganan medis di lokasi kejadian," kata anggota Satpol PP Surabaya, Minardi, Selasa (20/9/2022). Informasi yang dihimpun, kejadian bermula Rokit mengendarai motor melaju dari timur menuju ke barat Jalan Bibis hendak pulang, Senin (19/9) malam. Celakanya, ketika melintas di tempat kejadian perkara (TKP), melewati jalan yang berlubang. Akibatnya, korban oleng dan terjatuh dari motor. "Ban motor korban terselip lubang jalan yang mengakibatkan korban hilang kendali dan terjatuh," ungkap Minardi. Petugas posko terpadu barat yang mendapatkan adanya laporan segera meluncur ke lokasi kejadian. Selanjutnya, memberikan pertolongan kepada Rokit yang tergeletak di jalan dalam keadaan terluka. "Setelah mendapatkan pertolongan awal dari petugas PMI lalu Rokit diantar pulang dengan didampingi keluarganya," pungkas Minardi. (rio)
Lewati Jalan Berlubang, Pemotor Terjatuh
Selasa 20-09-2022,19:00 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Rabu 28-01-2026,14:19 WIB
KPK Perluas Pengeledahan di Madiun: Mobil Mewah, Uang, Hingga Dokumen Turut Disita
Rabu 28-01-2026,17:01 WIB
Kasus 6 Pasien Rehabilitasi LRPPN Surabaya Kabur, Ahli Pidana: Harus Ditertibkan Sesuai UU Narkoba
Rabu 28-01-2026,17:31 WIB
Polisi Periksa 13 Saksi Kasus Dugaan Pemalsuan Dokumen Nenek Elina
Rabu 28-01-2026,11:34 WIB
Polsek Wiyung Sambangi Warga Terkait Temuan Motor di Bazar Barang Bukti Polrestabes Surabaya
Rabu 28-01-2026,10:56 WIB
Dukung Program JKN, Ratusan Kepala Daerah Terima Penghargaan di UHC Awards 2026
Terkini
Kamis 29-01-2026,09:20 WIB
Tekan Angka Kecelakaan, Ditlantas Polda Jatim Petakan Wilayah Rawan di Sejumlah Daerah
Kamis 29-01-2026,09:14 WIB
Jaga Independensi, Senator Lia Istifhama Dukung Polri Tetap di Bawah Komando Presiden
Kamis 29-01-2026,09:11 WIB
Penghancuran Cagar Budaya Dinilai Ceroboh, DPRD: Melukai Hati Warga Gresik!
Kamis 29-01-2026,09:00 WIB
Bukan Lagi yang Dulu: Setelah Jadi Manajer (1)
Kamis 29-01-2026,08:57 WIB