Surabaya, Memorandum.co.id - Persidangan kasus dugaan pencabulan yang dilakukan Moch Subkhi Azal Tsani alias Mas Bechi ada pemandangan lain. Dari ruang sidang Cakra, Pengadilan Negeri Surabaya tempat digelarnya persidangan tampak dua orang anggota Kompolnas hadir. Saat ditemui, salah satu anggota Kompolnas Poengky Indarti pun angkat bicara perihal kehadirannya di sana. Menurutnya, kehadirannya untuk melakukan pengawasan kepada personel Polri yang melakukan penjagaan atau pengamanan selama sidang Mas Bechi sejak bulan lalu. "Kami, selaku pengawas fungsional Polri, mengawasi penanganan proses pidana kasus ini sejak di Polda Jatim," kata Poengki di PN Surabaya, Senin (8/8). Poengky menyatakan, kehadirannya bukan tanpa sebab. Melainkan, berawal dari kegiatan klarifikasi saran dan keluhan masyarakat. "Dan penelitian di Polda Jatim berbarengan dengan pelaksanaan sidang kasus ini, maka kami juga melanjutkan dengan melakukan pemantauan terhadap proses persidangan kasus ini di PN Surabaya," ujarnya. Poengky menuturkan, hal tersebut sekaligus sebagai bentuk kepedulian Kompolnas kepada masalah kekerasan seksual. Pun denhan perlindungan korban kekerasan seksual. "Kami mendukung pelaksanaan persidangan yang adil di PN Surabaya. Dengan adanya proses persidangan yang adil, diharapkan perlindungan kepada korban kasus dugaan kekerasan seksual dapat diwujudkan," tuturnya. Menurut Poengky, kasus-kasus kekerasan seksual, khususnya dengan korban perempuan dan anak, perlu menjadi perhatian publik. Supaya, korban mendapatkan keadilan. "Agar ada efek jera bagi pelaku, dan kasus-kasus serupa dapat diminimalisasi," tutupnya. (jak)
Dua Anggota Kompolnas Pantau Langsung Sidang Mas Bechi
Senin 08-08-2022,15:53 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :