Surabaya, Memorandum.co.id - Polres Pelabuhan Tanjung Perak menggelar Parade Merah Putih Untuk menyambut Peringatan Hari Pahlawan di Tugu Pahlawan, Jumat (8/11) malam. Dan sekaligus bentuk dukungan kesiapan Pemkot Surabaya dalam menyambut pelaksanaan World Cup U-20 yang akan digelar di Kota Surabaya 2021.
Parade dipimpin langsung oleh Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Antonius Agus Rahmanto dengan diikuti anggota Polres Pelabuhan Tanjung Perak dan polsek-polsek jajaran beserta aparatur sipil negara (ASN), anggota TNI, santri dan santriwati Ponpes Toyip Fattah, Banser Kecamatan Krembangan, Ansor Kecamatan Krembangan, IPNU Kecamatan Krembangan.
Ada pula dari bonek, Pamter PSHT, sekuriti Pelindo, mahasiswa dan mahasiswi, tokoh agama (toga) dan tokoh masyarakat (tomas), anggota linmas, Satpol PP, pramuka dan masyarakat umum.
"Kami melibatkan 1000 orang untuk membentangkan bendera merah putih raksasa yang memiliki panjang sekitar 500 meter," ungkap Antonius Agus Rahmanto, Sabtu (9/11).
Sebelum bendera dibentangkan, apel persiapan dilakukan oleh kapolres pada pukul 21.30, di Jalan Stasiun Kota, tepat di depan Mapolsek Pabean Cantikan. Selanjutnya, paparan oleh Kasatlantas AKP Ayip Rizal terkait metode pembentangan bendera merah putih.
Pembentangan bendera mulai dilakukan pukul 22.30, para peserta parade berjalan menuju Tugu Pahlawan, hingga tiba di lokasi pukul 23.18.
Berikutnya, dilakukan pembacaan puisi berjudul Pejuang pahlawan dan dilanjutkan ikrar Hari Pahlawan yang disampaikan kapolres dan diikuti oleh seluruh peserta parade. Menurut Agus dalam acara ini merupakan refleksi untuk memberikan penghormatan terhadap para pahlawan yang telah berjuang dengan berkorban jiwa raga untuk Indonesia.
“Hari Pahlawan tidak hanya kita peringati, tapi kita hayati. Salah satunya melalui kegiatan Parade Bendera ini. Saya mengucapkan terima kasih kepada semua peserta, warga Surabaya yang ikut pada kegiatan ini,” ungkap Agus. (rio/udi)