TKP pesta miras di Jalan Jeruk, Lakarsantri. Surabaya, memorandum.co.id - Hajatan pernikahan di Jalan Jeruk, Banjar Melati, Lakarsantri pada Senin (18/7/2022), berakhir petaka. Tiga warga setempat tewas usai menenggak minuman keras dan dua lainnya dirawat di Rumah Sakit (RS) Bhakti Darma Husada (BDH). Ketiga warga yang tewas, SH (23), PR (24), dan RH (19). Mereka warga Jalan Jeruk, Lakarsantri. Sebelum meninggal, mereka sempat dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis karena dari mulut mereka keluar busa. Tapi nyawanya tidak tertolong. Kanitreskrim Polsek Lakarsantri Ipda Bambang saat dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Pihaknya menyayangkan tidak ada yang melapor pesta miras yang menewaskan tiga orang. "Anggota sudah mengetahui dan cek ke lokasi, tapi tidak ada warga atau keluarga yang melapor," kata Bambang , Minggu (24/7/2022). Berdasarkan hasil penyelidikan, kata Bambang, ada tiga warga Jalan Jeruk yang tewas. Sedangkan satu warga lagi tidak meninggal karena miras, melainkan karena penyakit kanker. "Untuk saat ini kami cek ke RS BDH karena infonya ada dua korban yang dirawat di sana," ujar dia. Bambang mengungkapkan, berdasarkan keterangan saksi-saksi, mereka ada hajatan pernikahan di salah satu rumah warga di Jalan Jeruk RT 05, Lakarsantri pada Senin (18/7/2022). "Mereka tidak tidur (melekan) di rumah yang punya hajatan hingga Selasa (19/7). Kemudian mereka hajatan di Benowo," ungkap Bambang. Pada Rabu (20/7/2022), para korban diduga usai menenggak miras langsung bertumbangan di rumahnya masing-masing dan lainnya dirawat di rumah sakit. Hingga saat ini masih dalam penyelidikan untuk memperjelas, mereka menenggak miras di mana, di Jalan Jeruk atau Benowo. Dan jenis miras apa. "Informasi yang kami dapat mereka membeli miras di daerah Benowo, ini yang masih kami selidiki," pungkas Bambang. (rio)
Pesta Miras, 3 Warga Jeruk Tewas dan 2 Dirawat di RS
Minggu 24-07-2022,21:48 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 26-11-2024,10:35 WIB
Polres Jember Jemput Paksa Kades Tanggul Wetan, Diduga Korupsi Dana Kas Desa
Selasa 26-11-2024,09:00 WIB
Dugaan Adanya Politik Uang Menjelang Pilkada Wali Kota Batu, Begini Kata Bawaslu Kota Batu
Senin 25-11-2024,21:52 WIB
Alfan Sueb dan Mikael Alfredo Tata Dipanggil Timnas, Paul Munster Sudah Siapkan Pemain Pengganti
Senin 25-11-2024,21:14 WIB
Di depan Hakim, Gus Muhdlor Bantah Semua Tuduhan Soal Pemotongan Dana Insentif Pegawai BPPD
Selasa 26-11-2024,06:41 WIB
Dugaan Money Politic di Masa Tenang Pilkada Kota Probolinggo 2024, Ini Respon Paslon dan Bawaslu
Terkini
Selasa 26-11-2024,18:31 WIB
Bupati Jember Tinjau Proyek Renovasi Alun-Alun: Target Rampung Akhir Tahun, Videotron Megatron Jadi Sorotan
Selasa 26-11-2024,17:58 WIB
Ribuan Personel Bergerak, Beri Pengamanan Prosesi Pilkada Serentak
Selasa 26-11-2024,17:51 WIB
Bawaslu Kota Malang Terapkan Paskat di Distribusi Logistik Surat Suara
Selasa 26-11-2024,17:44 WIB
Jelang Coblosan, Bawaslu Kota Malang Sebut 10 Indikasi TPS Rawan
Selasa 26-11-2024,17:32 WIB