75 Personil dan 3 PNS Polres Jember Jalani Ritual Kenaikan Pangkat

Jumat 01-07-2022,15:48 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Jember, Memorandum.co.id - Bertepatan dengan HUT ke-76 Bhayangkara, juga digelar Upacara Korp kenaikan pangkat anggota Polres Jember. Kapolres Jember, AKBP Hery Purnomo melakukan tradisi kepada personil yang melaksanakan kenaikan pangkat di halaman apel Mako Satlantas Polres Jember, Jum'at (1/7/2022). Upacara Korp kenaikan pangkat anggota Polri periode Periode 1 April dan Juli 2022 Polres Jember tersebut melakukan tradisi siraman kepada personil, baik bintara maupun perwira. Sebelumnya, Kapolres Jember AKBP Hery Purnomo bertindak sebagai inspektur upacara yang diikuti Kabagops Kompol M Toha dan para Pejabat Utama, personil polri dan ASN Polres Jember. Tradisi penyiraman bunga dan ucapan selamat dan masuk kolam ikan terhadap personil yang melaksanakan kenaikan pangkat diikuti sejumlah 75 Personil Polri dan 3 PNS. Yakni personil kenaikan pangkat dari pangkat Ipda ke Iptu sejumlah 1 Pers, dan, pangkat Aipda ke Aiptu sejumlah 7 Pers, pangkat Bripka ke Aipda sejumlah 41 Pers, pangkat Briptu ke Brigpol sejumlah 5 Pers, pangkat Bripda ke Briptu sejumlah 21 Pers, sementara PNS Polres Jember sejumlah 3 pers. “Korp raport kenaikan pangkat yang merupakan salah satu penghargaan yang diberikan pimpinan Polri dikandung maksud agar hak dan kewajiban anggota dapat terpenuhi dengan harapan dapat meningkatkan moril dan Profesional dalam bekerja," kata AKBP Hery Purnomo. Masih kata Kapolres Jember, kenaikan pangkat ini harus diimbangi dengan sikap dan tanggung jawab lebih profesional demi terciptanya pelayanan Polri lebih maksimal terhadap masyarakat. Kapolres melakukan penyiraman air bunga mawar merah secara bergantian terhadap personil dan mengucapkan selamat atas kenaikan pangkat personilnya. "Semoga dengan kenaikan pangkat ini menjadikan semangat dan dedikasi dalam melaksanakan tugas ke depan,"ujarnya. (edy)

Tags :
Kategori :

Terkait