Mojokerto, memorandum.co.id - Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya Chicco A. Muttaqin, mengajak jajaran Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) dari berbagai lintas instansi semakin solid dalam mengawasi pergerakan orang asing di wilayah kerja Imigrasi Surabaya. “Tujuannya agar supaya sinergi dan peran lintas instansi guna dalam rangka penegakkan hukum keimigrasian, " ujar mantan Atase Imigrasi pada Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Hongkong ini, Jumat (17/6). Lanjut Chicco, penegasan itu selalu disampaikan ketika rakor-rakor Timpora di Surabaya, Sidoarjo, Kabupaten Mojokerto, dan Kota Mojokerto yang menjadi wilayah kerja Imigrasi Surabaya. “Kami selalu berharap peran lintas instansi semakin solid mengawasi pergerakan orang asing seiring dibukanya kembali WNA untuk bisa masuk Indonesia pasca covid. Kehadiran orang asing untuk dapat membangkitkan kembali pemulihan ekonomi sangat kami butuhkan. Hanya mereka (orang asing,red) yang bermanfaat bagi negara ini yang kita terima,” tandas alumni Akademi Keimigrasian (AIM) IV ini. Seperti gelaran rapat Tim Pengawasan Orang Asing (Timpora) di Hotel Ayola Mojokerto, Kamis (16/6) kemarin. Timpora dari lintas instansi saling menguatkan untuk bersinergi dalam pengawasan orang asing di wilayah Mojokerto. Hadir pada kesempatan itu Kadiv Keimigrasian Jatim, Hendro Tri Prasetyo, seluruh anggota TIMPORA Mojokerto seperti Kejari Mojokerto, Polres Mojokerto, Kodim, Kesbangpol Kab Mojokerto. Kepala Divisi Imigrasi Jawa Timur Hendro Dwi Prasetyo dalam kegiatan ini mengatakan, pihak imigrasi sangat mengharapkan adanya koordinasi untuk mendapatkan informasi guna digunakan dalam rangka membuat kebijakan-kebijakan yang diperlukan. “Semua stakeholder adalah sumber informasi yang sangat penting dalam hal pengawasan terhadap orang asing dan dengan adanya koordinasi operasi gabungan dapat dilakukan baik dengan pembiayaan oleh imigrasi maupun stakeholder lainnya misalnya dalam hal pengawasan terhadap tenaga kerja Asing," beber Hendro. Sementara itu, Nugraha Budhi Sulistya selaku Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Mojokerto mengungkapkan, kegiatan ini sangat penting untuk dilakukan. Karena pengawasan orang asing adalah tugas bersama. "Sinergitas dan kerja sama antar instansi anggota TIMPORA sangat penting, karena kewenangan antar instansi saling terkait dalam hal pemantauan dan pengawasan orang asing,” urai Nugraha Budi. (mik)
Imigrasi Surabaya Ajak Timpora Lintas Instansi Solid Awasi Orang Asing
Jumat 17-06-2022,11:40 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 17-01-2026,20:19 WIB
Pesilat Putri SJE PSHT Cabang Nganjuk Sabet Gelar Pesilat Terbaik SMASA Cup 2026
Sabtu 17-01-2026,17:08 WIB
Kasus DBD di Kelurahan Kartoharjo Nganjuk Terus Meningkat
Sabtu 17-01-2026,10:58 WIB
Kejaksaan Negeri Nganjuk Terima Titipan Uang Pengganti Kasus Korupsi APBDes Ngronggot
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Terkini
Minggu 18-01-2026,09:33 WIB
Senator Lia Apresiasi Wajah Baru RS Menur, dari Modernisasi Khofifah hingga Jadi Tameng Mental Anak dari Gawai
Minggu 18-01-2026,09:00 WIB
Bupati Bangkalan Launching Bus Sekolah Gratis, Mudahkan Mobilitas dan Jamin Keselamatan Pelajar
Minggu 18-01-2026,08:47 WIB
Hikmah Peringati Isra Mikraj, Siswa SDN Langenharjo 1 Harus Semakin Disiplin
Minggu 18-01-2026,08:41 WIB
Jaga Kondusifitas Akhir Pekan, Polsek Lakarsantri Patroli Gabungan Skala Besar
Minggu 18-01-2026,07:40 WIB