Malang, memorandum.co.id - Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Jatim bersama Forkopimda di Jawa Timur melakukan Deklarasi Anti Narkoba dan Cinta NKRI di Gedung Graha Cakrawala Universitas Negeri Malang, Kecamatan Klojen, Kota Malang, Senin (30/05/2022). Sejumlah forkopimda itu, mulai Malang Raya, Probolinggo Kota, Kabupaten Probolinggo, Pasuruan Kota, Kabupaten Pasuruan, dan polres se-Malang Raya. Selain itu, masih ditambah pelajar, mahasiswa, Aremania serta sejumlah organisasi kepemudaan lainya. "Kita tidak hanya melihat, seberapa kondisi Kota Malang, namun ini merupakan titik awal kepedulian. Harus saling peduli dengan lingkungan sekitar, tetangga dan lainya. Bahkan sampai dengan lingkungan kantor, maupun teman kerja. Saling mengingatkan untuk anti dan menjahui narkoba,," terang Kapolresta Malang Kota, Kombespol Budi Hermanto, ditemui Memorandum, usai Deklarasi, Senin (30/05/2022). Pada kesempatan itu, ia sengaja melibatkan banyak piihak. Hal ltu mengingat, perlawanan terhadap narkoba tidak bisa dilakukan oleh satu pihak. Namun harus semua pihak. Mulai pemerintah, swasta termasuk para pelajar sebagai generasi muda. "Partisipasi semua pihak, sangat diperlukan. Kami juga menampilkan aplikasi Jogo Malang Presisi. Itu bisa menjadi media saling memberikan informasi atas kondisi maupun kejadian lingkungan sekitar. Masyarakat pemberi Informasipun, juga tetap dijaga kerahasiaanya," lanjutnya. Lebih lanjut Kombes BuHer menjelaskan, Kota Malang adalah miniatur Indonesai. Terdapat pendidikan, perdagangan hingga sentra ekonomi. Semua harus berjalan dengan baik. Karena itu, harus dibentengi juga dengan anti radikalisme dan intoleransi. Deklarasi Cinta NKRI ini, menjadi salah satu upaya menumbuhkan cinta tanah air. Disinggung terkait penanganan Narkoba di Kota Malang, dilaksanakan pencegahan di semua lini. Mulai tempat hiburan, tempat kerja lingkungan masyakat, sekolah hingga pihak kampus. Untuk itu, masyarakat juga diminta proaktif memberikan informasi. (edr)
Forkopimda bersama Ormas Deklarasi Anti Narkoba dan Cinta NKRI
Senin 30-05-2022,20:04 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 07-11-2024,20:03 WIB
Drama Korea Face Me Siap Mengudara, Pertemukan Detektif dan Dokter Bedah Plastik dalam Genre Thriller
Jumat 08-11-2024,08:45 WIB
Legenda Persebaya Soroti Tidak Banyak Pemain Lokal di Bajol Ijo
Jumat 08-11-2024,01:46 WIB
Persiapan Lawan Persija, Persebaya Kembali Gelar Latihan Pasca Libur
Kamis 07-11-2024,18:38 WIB
Diduga Cemburu, Buser Polres Probolinggo Aniaya Warga
Kamis 07-11-2024,23:38 WIB
Sidang Dugaan Penggelapan Uang CV MMA Rp 12 Miliar, JPU Hadirkan Tiga Saksi Ahli
Terkini
Jumat 08-11-2024,12:50 WIB
Kolaborasi Inspiratif Finalis Pangeran Putri Lingkungan Hidup 2024 dan SDN Tandes Kidul 1 Dorong Inovasi
Jumat 08-11-2024,12:46 WIB
Polsek Sawahan Gelar Jumat Curhat, Warga Banyu Urip Sampaikan Aspirasi
Jumat 08-11-2024,12:43 WIB
Kapolsek Asemrowo Jalin Silaturahmi Tokoh Masyarakat, Sinergisi untuk Keamanan dan Kondusifitas Wilayah
Jumat 08-11-2024,12:39 WIB
Bang Jo Anggota Komisi D DPRD Surabaya Soroti Bullying di Sekolah, Dorong Pendidikan Karakter Lebih Kuat
Jumat 08-11-2024,12:34 WIB