Malang, memorandum.co.id - Bengkel Luxman Motor milik Lukman Effendi, yang berlokasi di Jalan Kenanga Indah 9, Kelurahan Jatimulyo, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang terbakar, Minggu (29/05/2022) malam Akibatnya, sejumlah motor milik pelanggan dan milik korban hangus terbakar. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Namun, kerugian material diperkirakan mencapai Rp. 250 jutaan. Bahkan, kobaran api yang membesar, merembet bangunan di sebelahnya. Mengingat, di sebelah bengkel, berdiri toko busana dan rumah kos. Sejumlah ledakkan sempat terjadi dan warga berhamburan. "Iya benar. Setelah mendapat informasi, bersama anggota kami langsung mendatangi lokasi kejadian," terang Kapolsek Lowokwaru, Kompol Suyoto, Minggu malam. Belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran. Namun, dari dugaan sementara kebakaran dikarenakan korsleting listrik. Pasalnya, ada kemungkinan, ada charge aki yang tidak dicabut setelah ditinggal pemilik bengkel. "Sebelum pulang, sudah saya pastikan mati semua. Saya pulang sekitar 15 menit, dikabari tetangga kalau kebakaran. Saya mbalik lagi, api sudah membesar. Di dalam ada 7 motor," terang pemilik bengkel Luqman. Sementara itu, Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang, Teguh Budi Wibawa mengatakan, pihaknya menerjunkan 20 personel pemadam dan 8 unit tangki damkar. Menurut Teguh, kebakaran terjadi diduga akibat korsleting listrik, saat pemilik bengkel mengecash accu dan ditinggal. (edr)
Bengkel Luxman Terbakar, 7 Motor Gosong
Minggu 29-05-2022,22:26 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 30-01-2026,22:41 WIB
Sidang Pengadaan Tanah Polinema di Tipikor Surabaya, 30 Saksi Belum Temukan Perbuatan Melawan Hukum
Jumat 30-01-2026,21:47 WIB
Dugaan Pelanggaran Tata Ruang Gresik Masih Abu-Abu, Pemprov Jatim Tunggu Kajian PUTR
Jumat 30-01-2026,20:44 WIB
Cegah Narkotika di Malang, Putu Kholis Gandeng Kampus dan BNN
Jumat 30-01-2026,22:49 WIB
Korban Tenggelam di Sungai Konto Kasembon Ditemukan Meninggal Usai Tiga Hari Pencarian
Sabtu 31-01-2026,06:40 WIB
Djokovic Tumbangkan Sinner, Tantang Alcaraz di Final Australian Open
Terkini
Sabtu 31-01-2026,20:33 WIB
APPSWI Nilai Usaha Perwaletan Nasional Butuh Kepastian Hukum dan Sinergi Lembaga
Sabtu 31-01-2026,18:47 WIB
Polres Situbondo Gagalkan Pengiriman Motor Curian dari Bali yang Diangkut Mobil Boks
Sabtu 31-01-2026,18:38 WIB
Gagal Kerja di Bali, Warga Probolinggo Justru Curi Motor dan Tertangkap Warga Situbondo
Sabtu 31-01-2026,18:32 WIB
Akademisi Nilai Pilkada Tak Langsung Lebih Hemat dan Minim Gejolak Sosial
Sabtu 31-01-2026,18:26 WIB