Gresik, Memorandum.co.id - Sebuah mobil menyasak tujuh motor milik tukang ojek di Kawasan Makam Sunan Giri, Kecamatan Kebomas, Kabupaten Gresik, Jumat (13/5/2022). Pemilik mobil, Dadin (28) warga Perumahan Giri Asri mengaku penyakit vertigonya kambuh hingga tidak bisa mengendalikan kemudi. Beruntung, tidak ada korban luka maupun kotban jiwa dalam insiden ini. Kronologis bermula, ketika Dadin yang merupakan sopir ojek online itu mengendarai mobil Honda Brio merah bernopol W 1336 CT dari arah selatan menuju utara. Dadin mengemudi seorang diri tanpa penumpang. Nahasnya, setibanya di Kawasan Makam Sunan Giri yang berkontur tanjakan dan sedikit berkelok, mobilnya oleng ke kiri menyasak motor tukang ojek yang sedang parkir. Alhasil, tujuh motor ringsek. Brio merah itu berhenti di depan warung bakso. Ditemui di lokasi, Dadin mengaku penyakitnya kambuh hingga membuatnya tidak bisa mengendalikan kemudi. "Tadi vertigo saya agak kambuh dan langsung nabrak. Motor yang rusak saya bawa ke bengkel semua," katanya. Kecelakaan tersebut telah diselesaikan secara kekeluargaan. Dadin bersedia bertanggung jawab menanggung semua kerusakan tujuh motor yang ditabraknya. Petugas Polsek Kebomas juga sudah di lokasi untuk membantu evakuasi.(and/har)
Vertigo Kambuh, Mobil Brio Sasak 7 Motor Tukang Ojek Makam Sunan Giri Gresik
Sabtu 14-05-2022,09:09 WIB
Editor : Aziz Manna Memorandum
Kategori :