Tulungagung, memorandum.co.id - Sampai saat ini Tulungagung masih menjadi kabupaten aman dari wabah penyebaran penyakit mulut dan kuku (PMK) yang menyerang hewan sapi. Kendati masih aman, namun seluruh instansi di Kabupaten Tulungagung sejak beberapa hari lalu telah bersama-sama melakukan pencegahan masuknya PMK di Kota Marmer. Kapolres Tulungagung, AKBP Handono Subiakto meminta masyarakat agar melakukan sejumlah langkah untuk antisipasi PMK. Seperti melakukan pemotongan hewan sesuai prosedur dan dengan cara-cara yang sehat. "Kami sampaikan imbauan dan antisipasi kepada masyarakat agar ikut mengantisipasi masuknya PMK di Tulungagung," ujarnya, Jumat (13/5/2022). Selanjutnya, AKBP Handono mengimbau agar masyarakat tetap menjaga kebersihan sebelum mengkonsumi daging sapi yang telah disembelih dengan benar. Handono mengungkapkan, untuk menjamin kualitas dan mutunya, daging hewan yang akan diedarkan di pasaran haruslah terlebih dahulu dipotong di rumah potong hewan (RPH). "Manfaatkan RPH untuk memotong hewan. Sebab di RPH itu dilakukan pemeriksaan kesehatan sebelum hewan dipotong," ucapnya. Pihaknya juga meminta kepada peternak untuk segera melaporkan, jika mendapati hewan piaraannya dalam kondisi tidak sehat. Seperti demam, kemudian ditemukan gomen di mulut dan lidah, serta luka di bagian kuku. "Pembatasan lalu lintas hewan dari daerah outbreak dan suspek juga kita lakukan," lanjutnya. Sementara Kasi Humas Polres Tulungagung, Iptu Anshori mengatakan, pihaknya juga telah melakukan pemeriksaan di sejumlah lokasi peternakan dan penjualan sapi yang ada di wilayahnya. "Sudah kita lakukan dan akan kita lakukan secara rutin. Itu untuk mengantisipasi masuknya PMK di Tulungagung," pungkasnya. (fir/mad)
Antisipasi Wabah PMK, Kapolres Tulungagung Beri Imbauan
Jumat 13-05-2022,16:23 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Kamis 28-11-2024,23:25 WIB
Pernyataan Sikap Tim Pemenangan Paslon BAGUS Pilkada Lamongan 2024
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Terkini
Jumat 29-11-2024,22:41 WIB
Imigrasi Muara Enim Wujudkan Program Akselerasi Kementerian Imipas Dalam Bakti Sosial Serentak
Jumat 29-11-2024,22:30 WIB
SRPB Jatim Gelar Pelatihan Penyelamatan di Ruang Terbatas
Jumat 29-11-2024,22:23 WIB
Diduga Gelapkan Dana Koperasi RS Adi Husada Rp 4,153 M, Kuasa Hukum Tuntut Terdakwa Dihadirkan
Jumat 29-11-2024,22:12 WIB
HUT KORPRI dan PGRI: Pj Wali Kota Iwan Atensi Penanganan Anak Tidak Sekolah
Jumat 29-11-2024,22:04 WIB