Surabaya, memorandum.co.id - Tabrakan beruntun melibatkan tiga kendaraan terjadi di Jalan Mastrip. Akibat peristiwa itu, tiga korban mengalami luka lecet. Bahkan satu diantaranya mengalami patah tulang hingga tidak sadarkan diri. Menurut informasi yang dihimpun memorandum.co.id, kejadian bermula Toyota Pajero W 3 WE yang dikemudikan Ang Winata Wianta (49), warga Wisata Vila Bukit Mas, Lidah Wetan, Lakarsantri, melaju dari utara ke selatan. Setibanya tepat di depan gereja, mobil tersebut berbelok ke kanan. Secara bersamaan itu dari arah yang sama melaju dengan kecepatan kencang Honda CBR L3611 WN yang dikendarai M Suheri (41), asal Kebraon 2 Mangga, Kedurus, Karangpilang. Diduga tidak mengetahui mengetahui mobil tersebut belok, tabrakan pun tak terhindarkan. Ke dua kendaraan itu bersenggolan dan menabrak pengendaranlain yang dari lawan arah. "Pengendara CBR itu melaju kencang yang tidak mengetahui mobil mau belok akhirnya bersenggolan dan menabrak motor yang dari lawan arah," terang Ermi salah satu warga sekitar. Diketahui korban diantaranya, M Putra Bagus (19), asal Terungkulon, Sidoarjo. Pengendara Supra X L 6627 NAW itu menderita memar kaki kanan dan Afif Airlangga (19), warga Tempel Krian, Sidoarjo, yang dibonceng dengan kondisi sadar luka lecet tangan kanan dan bahu kanan. Sementara pengendara lain M Suheri (41), asal Kebraon 2 Mangga, Kedurus, Karangpilang. Pengendara Honda CBR L3611 WN itu tidak sadar diri dan patah kaki kanan. Sedangkan pengemudi Toyota Pajero hanya mengalami syok. Usai kejadian ini toga Korban mendapatkan penangan awal oleh Tim Petir Dukuh Pakis dan PMI di lokasi. Sementara korban yang tidak sadarkan diri langsung dirujuk ke RSU dr Soetomo dengan menggunakan ambulan PMI dikarenakan mengalami luka parah. Untuk dua korban lainnya tidak perlu rujukan karena hanya mengalami luka ringan. Akibat kejadian ini, keseluruhan kendaraan diamankan pihak kepolisian. Sementara itu, Kanit Laka Lantas Polrestabes Surabaya Iptu Suryadi yang dikonfirmasi kejadian ini melalui via whatsapp (WA) belum merespons. (alf)
3 Kendaraan Tabrakan di Jalan Mastrip, Korban Berjatuhan
Rabu 11-05-2022,18:28 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 09-01-2025,21:00 WIB
Terkait Video Viral Camat Asemrowo, Ini Kata Wali Kota Surabaya
Kamis 09-01-2025,15:56 WIB
Gagal Dahului Truk, 2 Remaja Pengendara Motor Tewas Terlindas di Wringinanom
Kamis 09-01-2025,16:59 WIB
Pekan Krusial Tim Papan Atas Liga 1: Persebaya Dijamu PSS Sleman, Persib Bersua PSBS
Kamis 09-01-2025,17:52 WIB
Sidak Proyek Pasar dan Cuci Kendaraan di Pondok Maritim, Komisi B: Harus Dibongkar karena di Zona Hijau
Kamis 09-01-2025,12:11 WIB
Data Lengkap Nama-nama Korban Bus Pariwisata Maut Rem Blong di Kota Batu
Terkini
Jumat 10-01-2025,08:55 WIB
KPU Lumajang Tetapkan Indah Amperawati-Yudha Adji Kusuma sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
Jumat 10-01-2025,07:53 WIB
Kejari Kota Batu Berhasil Amankan Lima Pelaku Tipikor BRI KUR
Jumat 10-01-2025,06:58 WIB
KPU Kota Batu Tetapkan Nurochman-Heli Suyanto Jadi Walikota dan Wakil Walikota Terpilih
Jumat 10-01-2025,06:00 WIB