Surabaya, Memorandum.co.id - Tiga orang korban tewas dalam kejadian kecelakaan antara Kereta Api (KA) Sancaka dan Honda Brio di perlintasan KA tanpa palang pintu Jalan Kebonsari Manunggal Surabaya itu sebelumnya menggelar acara buka bersama (bukber) bersama teman-temannya. Usai acara bukber mereka tidak langsung pulang, mereka kompak keliling jalan- jalan mengendarai Brio milik Zidan (19), warga Jalan Bendul Merisi. Pantauan Memorandum di RS Bhayangkara, mendengar adanya kejadian tragis tersebut, keluarga dan teman-teman korban bertahap mendatangi rumah sakit beralamat di Jalan Ahmad Yani. Mereka mengecek kabar buruk ke pihak rumah sakit. Setelah diberitahu penjaga, bahwa ketiga korban meregang nyasa hujan tangis pun terjadi. Informasi yang dihimpun, ketiga korban merupakan teman sekolah dan usai buka bersama (bukber) di suatu tempat. Kabar tersebut terdengar dari pembicaraan keluarga korban melalui telepon ponsel. Diduga usai bukber, mereka berkumpul ke rumah Zidan di Jalan Bendul Merisi. Motor kedua korban, Abid dan Fairuz diparkir sana. Lalu ketiganya pergi jalan-jalan naik mobil milik orang tua salah satu korban. Orang tuanya sempat melarangnya, tapi Zidan bersikeras keluar naik mobil. Hingga terjadilah musibah nahas tersebut. Dan lebih kaget lagi saat dievakuasi petugas, yang mengemudi mobil ternyata bukan Zidan, melainkan Abid. "Jadi, mobilnya Zidan tapi yang mengemudikan Abid," ungkap Suwandi. Seperti yang diberitakan sebelumnya, perlintasan keret api (KA) Kebonsari Manunggal minta tumbal nyawa. Mobil Honda Brio L 1120 QC, yang dikendarai tiga pemuda remuk ditabrak KA Sancaka jurusan Surabaya-Bandung, di perlintasan kereta api Minggu (24/4) sekitar pukul 23.30. Kejadian itu, menyebabkan tiga penumpangnya tewas seketika di tempat kejadian perkara (TKP). Identitas korban tewas, Abid bahrani (19), warga Jalan Sidosermo IV Gang 15, Moch. Zidan (19), warga Jalan Bendul Merisi, dan Fairuz Aditya (19), warga Jalan Margorejo III-G.(rio)
3 Korban Tewas Tabrakan KA Vs Brio Usai dari Acara Bukber
Senin 25-04-2022,08:18 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 16-01-2026,16:51 WIB
Dilimpahkan ke Satreskrim Polrestabes Surabaya, Ini Identitas 18 Pesilat Keroyok Pengunjung Angkringan
Jumat 16-01-2026,19:56 WIB
Segarkan Birokrasi, Mas Rio Mutasi 26 Pejabat Eselon II Pemkab Situbondo
Jumat 16-01-2026,19:03 WIB
Warga Pacar Keling Protes Bansos dan Rutilahu, Kelurahan Lakukan Verifikasi Lapangan
Jumat 16-01-2026,13:43 WIB
Terima Banyak Aduan Masyarakat, Polrestabes Surabaya Segel Kantor Madas
Jumat 16-01-2026,18:51 WIB
Bupati Gresik Tekankan Penajaman Prioritas Pembangunan dalam Penyusunan RKPD 2027
Terkini
Sabtu 17-01-2026,13:32 WIB
Kapolres Ngawi Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem, Utamakan Keselamatan saat Beraktivitas
Sabtu 17-01-2026,13:29 WIB
Gercep, Polsek Geneng Selamatkan Warga Ngawi Terperosok ke Dalam Sumur
Sabtu 17-01-2026,12:50 WIB
Bazar 800 Motor Sitaan dari Pelaku Curanmor Digelar Polrestabes Surabaya, Ini Jadwalnya
Sabtu 17-01-2026,12:37 WIB
Tiga Kereta Api Tujuan Surabaya dan Malang Alami Keterlambatan, Jalur Pantura Masih Terendam Air
Sabtu 17-01-2026,11:54 WIB