Rumah Embong Wungu Dilahap Jago Merah

Minggu 17-04-2022,20:34 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Rumah Erwanto di Jalan Embong Wungu 14-16, Genteng, terbakar, Minggu (17/4) sekitar pukul 15.10. Sebanyak 15 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) dikerahkan ke lokasi. Dugaan sementara penyebab kebakaran akibat korsleting listrik. Lelly, penghuni rumah, mengatakan tiba-tiba asal  muncul dari plafon. Kemudian bersama anak-anak langsung menyelamatkan diri. "Saya kira ada orang bakar-bakar di sana (luar)," kata Lely. Mengetahui adanya kebakaran, selanjutnya Erwanto langsung minta bantuan ke command center 112. Sebanyak 15 unit mobil PMK dikerahkan ke lokasi kejadian dan petugas berhasil memadamkan api sekitar pukul 15.33. Kanitreskrim Polsek Genteng Iptu Sutrisno membenarkan adanya kebakaran rumah tersebut. Tidak ada korban jiwa dalam musibah karena penghuni cepat keluar. "Yang terbakar bagian atap (plafon) ambrol dilahap api," kata Sutrisno. Untuk penyebab kebakaran, Sutrisno masih memeriksa saksi-saksi yang mengetahui kebakaran, di antaranya penghuni rumah karena ada di dalam. "Ada dugaan korsleting listrik," tandas Sutrisno. (rio)

Tags :
Kategori :

Terkait