Malang, Memorandum.co.id - Jajaran Polsek Pagelaran melakukan pemantauan terhadap ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) di SPBU di wilayah kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang, Senin (4/4/2022). Kapolsek Pagelaran Iptu Sugik Hernawan mengatakan pengecekan ini untuk mengantisipasi adanya penimbunan BBM di Wilayah Kabupaten Malang. “Pengecekan ini untuk mengantisipasi adanya penimbunan BBM dan mengetahui stok ketersediaan BBM di sejumlah SPBU khususnya di wilayah Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang dan apabila ditemukan adanya pelanggaraan, kami akan langsung menindak tegas,” ujarnya. Sugik menambahkan kebutuhan BBM mengalami peningkatan setelah pemerintah menaikkan harga BBM jenis Pertamax. “Meningkatnya aktivitas dan mobilitas masyarakat memicu kenaikan harga BBM apalagi memasuki bulan Ramadan,” katanya. Hasil pemantauan di lapangan tidak ditemukan penimbunan serta pengiriman dari Pertamina terpantau cukup lancar serta tidak terjadi aksi borong BBM. (kid/ari)
Antisipasi Kelangkaan BBM, Polsek Pagelaran Pantau SPBU
Selasa 05-04-2022,07:07 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB
Sidak Propam di Polsek Simokerto, Penegasan Komitmen Berantas Judi Online dan Pinjol
Sabtu 28-12-2024,17:07 WIB
Cegah Judi Online, Semua Handphone Anggota Polresta Banyuwangi Diperiksa
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,16:56 WIB
Volume Kendaraan di Exit Tol Fungsional Gending-Kraksaan Melonjak Signifikan
Terkini
Sabtu 28-12-2024,20:58 WIB
Ditekuk Bali United 0-2, Persebaya Gagal Happy Ending di Pengujung 2024
Sabtu 28-12-2024,18:47 WIB
35 Karya Seni Dipamerkan di Perpustakaan Mula Malurung Lumajang
Sabtu 28-12-2024,18:24 WIB
Tim Dokkes RS Bhayangkara Lumajang Cek Kesehatan Petugas Posyan Operasi Lilin 2024
Sabtu 28-12-2024,17:54 WIB
Sidak Propam di Polsek Simokerto, Penegasan Komitmen Berantas Judi Online dan Pinjol
Sabtu 28-12-2024,17:26 WIB