Surabaya, memorandum.co.id - Tindak kejahatan kriminal kerap terjadi di Jembatan Suramadu. Belakangan polisi mengagalkan upaya penyelundupan motor hasil curian melalui akses penghubung antara Surabaya dan Madura itu. Kini anggota Polsek Kenjeran gencar melaksanakan patroli mobile di sepanjang jembatan tersebut. Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi kerawanan, termasuk tindak kriminalitas jalanan seperti jambret dan begal motor. Kegiatan ini dimulai pada pukul 13.00 di saat jalanan mulai terlihat sepi. Selain mengantisipasi kriminalitas jalanan, patroli mobile ini juga dilakukan untuk mengantisipasi balap liar dan tawuran. “Memang kalau malam akses menuju Jembatan Suramadu ini digunakan untuk balap liar para remaja. Hal ini sangat membahayakan keselamatan pengguna jalan yang sedang melintas,” kata Ubaidillah (24), warga setempat. Sedangkan Kapolsek Kenjeran Kompol Buanis Yudo Haryono mengatakan patroli mobile adalah bagian dari upaya pengamanan wilayah yang rutin dilaksanakan setiap hari. “Melalui kegiatan ini kami juga berupaya menciptakan rasa aman pada masyarakat,” jelasnya. (alf/fer)
Cegah Kriminalitas, Polsek Kenjeran Patroli di Jembatan Suramadu
Kamis 24-03-2022,19:18 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,14:43 WIB
Kejari Ngawi Tetapkan Mantan Kadindik Tersangka Baru Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Rp19 Miliar
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,15:42 WIB
Jelang Laga Persebaya Vs Arema FC, Polrestabes Surabaya Siagakan Personel Antisipasi Kerawanan
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,13:52 WIB
Gagal Nyalip, Pemotor Asal Dukuh Bulak Banteng Tewas Terlindas Truk di Jalan Tambak Osowilangun
Terkini
Jumat 29-11-2024,23:43 WIB
Dandim Jember Tinjau Langsung Jalan Bandealit yang Ambles Akibat Hujan Deras
Jumat 29-11-2024,23:36 WIB
Suara Kotak Kosong Cukup Tinggi, Pengamat Politik Sebut Calon Kepala Daerah Terpilih Perlu Evaluasi
Jumat 29-11-2024,23:30 WIB
SRC dan Mensos Gus Ipul Sinergikan Upaya Pengusulan RM Margono Djojohadikusumo Jadi Pahlawan Nasional
Jumat 29-11-2024,23:24 WIB
Kapolsek Gayungan Pimpin Pengamanan Rekapitulasi Pilkada di Dukuh Menanggal
Jumat 29-11-2024,23:18 WIB