Surabaya, Memorandum.co.id - Anggota tim Antibandit Polsek Tambaksari menggerebek sebuah kamar kos di wilayah Banowati, Selasa (15/3). Di lokasi tersebut, tiga orang diamankan yakni Jumhari (37) warga Dusun Kedungasem, Jombang atau kos di Jalan Banowati; Zainal Abidin (21), warga Jalan Sawah, Semampir. Satu tersangka lain yakni Mochamad Rudi Santoso (26), warga Banowati II. Dalam sindikat ini, tersangka Jumhari merupakan bandar sabu yang tinggal di tempat kos yang selama ini dikabarkan menjadi salah satu tempat transaksi narkotika jenis sabu. Selain tiga tersangka, polisi juga menyita barang bukti belasan poket sabu-sabu siap edar. Jika ditotal, krista haram itu memiliki berat 40,61 gram. "Mereka kami amankan saat sedang mengomsumsi sabu," terang Kapolsek Tambaksari Kompol Muhammad Akhyar, Senin (21/3)siang. Akhyar menjelaskan, pengungkapan kali ini merupakan program yang jadi prioritas menjelang ramadhan. "Jelang ramadhan kami menjadikan prioritas jenis kejahatan konvensional dan extraordinary selain juga penyakit masyarakat. Peredaran narkotika salah satunya," tandas Akhyar. Dalam kelompok ini, Jumhari bisa dinilai jika dirinya merupakan bandar kecil. Ia juga mempekerjakan dua orang yakni Zainal Abidin dan Rudi Santoso yang digaji setiap bulan. "Tersangka JH (Jumhari, red) dikirim paket oleh atasan yang kini masih dalam pencarian," pungkas Akhyar.(fdn)
Polsek Tambaksari Gerebek Rumah Kos Bandar Sabu Banowati
Senin 21-03-2022,14:25 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Senin 05-01-2026,08:22 WIB
Polrestabes Surabaya Tetapkan Korban KDRT Jadi Tersangka
Senin 05-01-2026,09:55 WIB
Pajak Daerah Kota Malang Lampaui Target, Pendapatan Tembus Rp 890,2 Miliar
Senin 05-01-2026,12:41 WIB
Kapendam V/Brawijaya Pimpin Coffee Morning Perkuat Sinergi TNI dan Insan Media di Surabaya
Senin 05-01-2026,10:51 WIB
Implementasi KUHP Baru, Pakar Sebut Sanksi Denda Bisa Kurangi Beban Negara dan Kepadatan Penjara
Senin 05-01-2026,06:54 WIB
Pep Guardiola Cemas Lini Belakang City Rontok Usai Ditahan Chelsea
Terkini
Senin 05-01-2026,20:50 WIB
Remaja Tertangkap Curi Motor di Kapas Madya Surabaya, Dititipkan ke Rumah Aman Pemkot
Senin 05-01-2026,20:47 WIB
Peresmian SLBN Karya Mulia di Surabaya Tuai Apresiasi Anggota DPR RI Reni Astuti
Senin 05-01-2026,20:43 WIB
Lia Istifhama Raih DMI Award 2026, Apresiasi Inovasi Mualaf Center di Gresik
Senin 05-01-2026,20:05 WIB
Optimis Kinerja Positif 2026, Dua Direksi Bank Jatim Kompak Borong Saham
Senin 05-01-2026,19:59 WIB