Nggowes ala Komunitas Sepeda Onthel Rombeng Pos 30 Suroboyo

Minggu 13-03-2022,20:42 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Surabaya, memorandum.co.id - Berawal dari rutinitas nggowes warga Kaliasin, terbitlah sebuah komunitas sepeda bernama Sepeda Onthel Rombeng Pos 30 Suroboyo. Syarat untuk menjadi anggota di komunitas ini cukup unik yakni wajib memakai sepeda bekas. Sedangkan pemilik sepeda anyar dilarang masuk. Sejak diresmikan sebagai sebuah komunitas di tanggal cantik pada Selasa (22/2/2022) lalu, kian banyak kawanan yang ikut nggowes. Hal ini lantaran tak perlu membeli sepeda baru dengan harga selangit untuk dapat bergabung. Cukup memanfaatkan sepeda nganggur yang sudah lama tak terpakai di rumah. Atau beli bekas di rombengan. Asal, masih bisa diontel. “Setiap akhir pekan atau pas tanggal merah, lebih ramai yang ikut bersepeda,” ujar humas komunitas Ghalih Dhimas Prakoso, usai nggowes bareng bersama 20 anggota yang lain di Taman Bungkul dan Jembatan Ujung Galuh, Minggu (13/3/2022). Diselipkannya nama Pos 30, lantaran jauh sebelum berdiri, pegowes kerap berkumpul di kediaman ketua RT 2 Pantja Soehendri, yang berada di Jalan Kaliasin Gang 2 Nomor 30, jelang bersepeda. Mereka yang ikut merupakan warga setempat. Mulai dari yang muda hingga usia senja. “Pak Pantja dan Pak Aswan, beliau ini lah yang mengajak warga untuk rutin berolahraga dengan sepeda. Lambat laun, muncul ide mendirikan komunitas,” terang Ghalih. Bukan tanpa alasan. Komunitas Sepeda Onthel Rombeng Pos 30 diciptakan dilandasi lebih dari sekadar memuaskan hobi. Mereka ingin berolahraga sambil menjelajah kota. Ada banyak spot dan ikon menarik di Kota Pahlawan. Ada banyak yang harus dikunjungi dan dikenalkan, khususnya kepada anggota komunitas yang masih muda-muda. Dengan lebih jauh mengayuh ini, banyak kemudian menciptakan momen lucu dan seru. Salah satunya sepeda bocor hingga pedal terlepas. Belum sampai di titik sepeda anggota yang dipakai patah terbelah. Kendati banyak menemui problema, justru hal ini kian menambah keguyuban antaranggota. “Jadi makin guyub dan seru,” tandasnya. Selanjutnya, Komunitas Sepeda Onthel Rombeng Pos 30 akan mengunjungi Kebun Binatang Surabaya. Rencananya akhir pekan mendatang. “Teman-teman komunitas selalu ingin menjajaki tempat baru, masih banyak yang belum ditemui. Bahkan nanti dengan komunitas, kita juga akan melakukan kegiatan bersepeda sambil berbagi,” tuntas Ghalih. (bin/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait