Malang, memorandum.co.id - Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat meninjau secara langsung pelaksanaan vaksinasi di komplek sekolah Ar Rohmah Putri IIBS di Jl Raya Sempu No. 01 Desa Gadingkulon, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Jumat (4/3/2022). Vaksinasi ini diikuti oleh anak-anak yang belum melakukan vaksinasi. “Ada sekitar 250 siswa usia 6-11 tahun yang mengikuti vaksinasi disini,” terang Kapolres Malang AKBP Ferli Hidayat. Dalam kegiatan ini Kapolres Malang didampingi Kapolsek Dau, pejabat utama (PJU) Polres Malang dan Kadinkes Kabupaten Malang drg Arbani Mukti Wibawa. Vaksinasi yang dilaksanakan secara serentak di wilayah Kabupaten Malang ini merupakan wujud nyata Forkopimda Kabupaten Malang dalam mendukung program pemerintah yaitu percepatan vaksinasi. “Kami akan terus bersinergi dengan Pemkab Malang, dalam hal ini Dinas Kesehatan untuk penyediaan dosis vaksin agar semua masyarakat Kabupaten Malang dapat terlayani dalam menjalani vaksinasi,” kata Ferli Hidayat. Bersamaan, AKBP Ferli Hidayat yang belum genap sebulan menjabat Kapolres Malang ini menggiatkan program vaksinasi di Kabupaten Malang. Disela kegiatan, Kapolres juga menyapa para kapolsek jajaran Polres Malang secara virtual. “Hasil pemantauan melalui virtual zoom, di seluruh jajaran Polres Malang secara serentak telah melaksanakan percepatan vaksinasi,” jelsnya. Ferli juga menyampaikan terimakasih pada para tenaga kesehatan (nakes) dan semua pihak yang telah membantu terselenggaranya vaksinasi. “Jangan lelah berbuat baik untuk masyarakat, ini adalah tugas kemanusiaan, insyaallah akan menjadi ladang pahala bagi kita,” ujarnya. (kid/ari)
Kapolres Malang Tinjau Vaksinasi Serentak
Jumat 04-03-2022,15:07 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Kamis 22-01-2026,08:55 WIB
OTT KPK Madiun Libatkan Stikes, Noor Aflah: CSR Masuk Evaluasi Smart City dalam Optimalisasi Pembangunan
Kamis 22-01-2026,09:47 WIB
Kisah Deninta Vasthy Berliani, Bangga Bisa Jadi Wakil 1 Ning Surabaya
Kamis 22-01-2026,10:41 WIB
Rekor Pertemuan PSIM vs Persebaya, Kekalahan di Putaran Pertama Jadi Motivasi Besar Green Force
Kamis 22-01-2026,07:08 WIB
Dobrakan Awal Musim Panas
Kamis 22-01-2026,11:17 WIB
Polisi Sisir CCTV, Maling Motor yang Tewas Dihakimi Warga Gresik Ternyata Beraksi Jalan Kaki
Terkini
Jumat 23-01-2026,06:02 WIB
Gelar 155 Kegiatan, Upaya OJK Malang Lindungi Konsumen
Kamis 22-01-2026,22:07 WIB
Fenomena Poligami di Surabaya: Istri Pertama Justru Carikan Istri Kedua untuk Suami
Kamis 22-01-2026,20:37 WIB
Pemotor Patah Kunci, Personel Turjagwali Satlantas Polres Kediri Kota Sigap Beri Bantuan
Kamis 22-01-2026,20:30 WIB
Perhutani KPH Nganjuk dan Kediri Perkuat Sinergi Hukum Dengan Kejari Nganjuk
Kamis 22-01-2026,20:25 WIB