Sidoarjo, Memorandum.co.id - Pelaksanaan vaksinasi dosis ketiga (booster) terus dimasifkan Polresta Sidoarjo bersama instansi terkait. Kali ini menyasar wilayah perumahan. Seperti berlangsung pada Minggu (27/2/2022) pagi, di Perumahan Green Mansion, Waru. Ratusan dosis vaksin booster disediakan Dokkes Polresta Sidoarjo bagi warga perumahan setempat, serta warga sekitarnya. Bersamaan dengan libur akhir pekan dan Isra Miraj, membuat animo masyarakat mengikuti vaksinasi booster ini begitu tinggi. Bahkan tidak hanya lansia yang mendatangi lokasi, remaja juga begitu antusias mengikuti vaksinasi booster di Perumahan Green Mansion. Menurut penjelasan Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro, di tengah kenaikan angka konfirmasi positif Covid-19 di Kabupaten Sidoarjo faktor kesembuhan juga lebih cepat terhadap orang yang sudah vaksin dosis ketiga, terlebih lagi yang sudah booster. Karena itu pihaknya terus melakukan akselerasi vaksinasi, khususnya vaksinasi dosis kedua dan ketiga. Termasuk vaksinasi dosis ketiga yang kali ini menyasar ke wilayah perumahan dan desa. “Silahkan bagi yang belum tervaksin dosis kedua maupun ketiga, segera datangi lokasi-lokasi vaksinasi kami. Dengan semakin cepat kita tervaksin booster, maka kekuatan imunitas tubuh kita semakin baik menghadapi pandemi yang masih berlangsung,” pesannya.(kri/bwo/jok)
Vaksinasi Booster Menyasar Perumahan
Minggu 27-02-2022,11:23 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 29-11-2024,17:20 WIB
Catatan Eko Yudiono: Persebaya Boleh Percaya Diri tapi Waspada Jadi Keharusan
Jumat 29-11-2024,18:44 WIB
Korban Banjir di Malang Selatan: Satu Ditemukan Meninggal, Satu Masih Hilang
Jumat 29-11-2024,21:41 WIB
PDI-P Menang di 21 Pilkada se-Jatim Amanah Besar Penuh Tanggung Jawab
Jumat 29-11-2024,18:51 WIB
Dharmahusada Indah Barat Porak-poranda Diterjang Angin Puting Beliung
Jumat 29-11-2024,21:01 WIB
Empat Koruptor Bank Pemerintah di Kabupaten Malang Dijebloskan ke Penjara
Terkini
Sabtu 30-11-2024,16:22 WIB
Hampir Sebulan Ujicoba QR Code Pertalite di Tuban, Konsumen Sambut Antusias
Sabtu 30-11-2024,15:39 WIB
Kapolres Lumajang Pastikan Keamanan Pasca Pilkada, Kontrol Kegiatan di KPU
Sabtu 30-11-2024,15:04 WIB
Ginofest 2024, Upaya Pemkab Gresik Bangun Ekosistem Inovasi Berkelanjutan
Sabtu 30-11-2024,14:29 WIB
Rangkaian Kegiatan PGRI Lumajang di Peringatan Hari Guru Nasional Tahun 2024
Sabtu 30-11-2024,14:00 WIB