Maling Bersarung Satroni Karah, Terekam CCTV Gasak Oppo

Kamis 24-02-2022,14:48 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Surabaya, Memorandum.co.id - Seorang maling bersarung mengacak-acak permukiman warga Jalan Karah Gang Masjid. Diaksinya itu, pelaku terekam CCTV mencuri HP merek Oppo di dalam rumah milik Ali, salah satu warga saat kondisi sedang sepi. "Kejadiannya Senin (21/2/2022) sekitar pukul 11.00. Bapak saya sudah laporan ke Polsek Jambangan," kata Mohammad Faisal alias Bejo, anak dari Ali, pemilik rumah. Menurut keterangan Bejo berawal bapaknya sedang salat ke musala, sedangkan ibunya berada di dapur. Selesai salat mengetahui HP yang diletakkan di meja sudah raib. "Terus lihat CCTV kampung. Ternyata ada orang pakai sarung jalan kaki masuk rumah saya. Cepat banget mas, wong ibuk saya lo habis buang sampah di depan terus ditinggal masuk sebentar ke dapur. HP bapak saya di meja ruang tamu. Saya juga lagi kerja waktu itu," terang Bejo. Setelah mengantongi bukti CCTV, Bejo mengantarkan bapaknya melapor ke Mapolsek Jambangan. Bejo berharap agar pelakunya bisa tertangkap. Karena menurutnya, selain pencurian HP ini, di kampungnya sebelumnya juga kerap terjadi pencurian motor. "Sering mas kalau maling motor. Tapi ada yang kejadiannya sudah lama. Tahun kemarin juga. Kalau nggak salah bulan-bulan kemarin juga ada," tandas Bejo. Terpisah, Kanitreskrim Polsek Jambangan, Iptu Hadi Ismanto membenarkan adanya laporan korban telah membuat laporan kejadian pencurian HP di Jalan Karah Gang Masjid. "Ya mas, masih dalam penyelidikan. Mohon waktu. Nanti kalau sudah terungkap kami sampaikan lagi perkembangannya," kata Hadi. (rio)

Tags :
Kategori :

Terkait