Malang, Memorandum.co.id - Pemerintah melalui Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2022 Tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Kesehatan Nasional atau JKN. Dalam Inpres No 1 Tahun 2022 Poin No 25 yang ditujukan kepada Kepala Kepolisian Republik Indonesia, tercantum bahwa mensyaratkan pemohon Surat Izin Mengemudi (SIM), Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK), dan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) harus terdaftar sebagai anggota BPJS Kesehatan. "Melakukan penyempurnaan regulasi untuk memastikan pemohon Surat Izin Mengemudi, Surat Tanda Nomor Kendaraan, dan Surat Keterangan Catatan Kepolisian adalah Peserta aktif dalam program Jaminan Kesehatan Nasional," begitu aturan tersebut. Presiden juga meminta, agar kepolisian melakukan penegakan hukum bagi pemberi kerja selain penyelenggara negara yang belum melaksanakan kepatuhan membayar iuran program Jaminan Kesehatan Nasional. Terkait dengan hal itu, Kasat Lantas Polresta Malang Kota, Kompol Yoppi Anggi Khrisna menerangkan, pihaknya masih menunggu aturan lebih lanjut dari pemerintah. Untuk itu, pihaknya belum mensosialisasikan kepada masyarakat terkait aturan Inpres No 1 Tahun 2022 tersebut. "Belum ada. Kami masih menunggu aturan (lebih lanjut) pemerintah dulu," terangnya, Selasa (22/02/2022). Dirinya menjelaskan, nantinya, dengan aturan lebih lanjut dari pemerintah, pihaknya baru bisa menyesuaikan diri. "Kami belum tahu detail aturannya seperti apa. Jadi, kami belum tahu apa yang perlu disiapkan. Setelah ada aturan baru, barulah kami bisa siapkan keperluan sesuai aturan baru tersebut," lanjutnya. Apabila aturan lebih lanjut dari pemerintah telah diterima, pihaknya siap untuk melaksanakannya. Dan sebelum dilaksanakan, terlebih dahulu dilakukan sosialisasi kepada masyarakat. (edr)
Pentingnya BPJS Kesehatan di Layanan Kepolisian
Rabu 23-02-2022,08:11 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Jumat 23-01-2026,13:55 WIB
Proyek Pasar Keputran Selatan Amburadul, Masyarakat Desak Audit Total
Jumat 23-01-2026,21:57 WIB
Pendapatan Negara Jawa Timur 2025 Tembus Rp 253 Triliun Ditopang Pajak dan PNBP
Jumat 23-01-2026,14:24 WIB
Dilaporkan ke Mabes Polri, Ini Tanggapan Bupati Sidoarjo
Jumat 23-01-2026,14:00 WIB
Polres Gresik Amankan Dua Pengedar Sabu
Jumat 23-01-2026,22:31 WIB
Anggota PJR Polda Jatim Ciduk Pencuri Kabel Jembatan Suramadu
Terkini
Sabtu 24-01-2026,12:46 WIB
103 Jukir Liar Diciduk Sat Samapta Polrestabes Surabaya Sejak 19 Januari 2026
Sabtu 24-01-2026,12:38 WIB
Lantik JPT Pratama Kementerian ATR/BPN, Menteri Nusron: Tour of Duty untuk Cegah Moral Hazard
Sabtu 24-01-2026,11:55 WIB
Program Cekatan SIM Polresta Sidoarjo Bikin Pemohon Lulus Sekali Coba
Sabtu 24-01-2026,11:33 WIB
Menteri Nusron Sepakati Pencabutan HGU Seluas 85 Ribu Hektare di Atas Tanah Kemenhan
Sabtu 24-01-2026,11:25 WIB