Peduli Duafa, Ikasdasa Gelar Baksos Sego Rongewu

Senin 21-02-2022,08:43 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi

  Surabaya, memorandum.co.id - Ikasdasa (Ikatan Alumni SMPN 10 Surabaya) kembali melangsungkan bakti sosial Sego Rongewu episode III seri kelima di Kelurahan Bringin, Kecamatan Sambikerep. Kegiatan baksos Sego Rongewu digelar sebagai wujud peduli antarsesama. Utamanya memudahkan warga duafa dalam memperoleh nasi kotak layak gizi hanya dengan merogoh kocek Rp 2000. Ketua Ikasdasa Bambang Udi Ukoro menuturkan, baksos Sego Rongewu dibuka dengan senam pagi bersama. Pihaknya bahkan menyisipkan doorprize bagi warga dengan senam paling semangat dan bergairah, serta unik dan lucu. "Alhamdulillah berjalan lancar dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan ketat. Ini semua berkat kerja sama yang baik antar seluruh pihak yang terlibat," ujar Bambang, Senin (21/2/2022). Total ada 500 nasi kotak layak gizi yang disajikan oleh Tim Sego Rongewu. Warga nampak antusias dan berbondong-bondong membeli nasi dengan harga 2 ribu rupiah itu. Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian bantuan mushaf Alquran bagi Tempat Pendidikan Alquran (TPA) atau musala dan masjid yang membutuhkan. Ke depan, Ikasdasa akan kembali menggelar program Sego Rongewu dengan menggandeng Universitas PGRI Adi Buana (UNIPA) Surabaya. "Kali ini kita kedatangan tamu dari kampus UNIPA, yang akan bekerja sama dalam kegiatan berikutnya yakni, baksos Sego Rongewu sekaligus memberikan pemeriksaan kesehatan gratis bagi masyarakat. Rencananya akan di mulai pada bulan Maret," jelas Bambang yang juga Camat Asemrowo ini. Sementara itu, Lurah Bringin Iwan Ratmono memberikan apresiasi kepada Tim Sego Rongewu Ikasdasa yang telah menyelenggarakan baksos tersebut. "Terima kasih, adanya kegiatan ini dapat membantu meringkankan beban kebutuhan sehari-hari dengan menghadirkan makanan layak gizi yang sangat murah dan memudahkan warga kami," ujarnya. (bin)

Tags :
Kategori :

Terkait