Diduga Tersambar Petir, Gedung di Kampus Unugiri Bojonegoro Terbakar

Sabtu 19-02-2022,18:19 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum

Bojonegoro, memorandum.co.id - Diduga tersambar petir, salah satu Gedung di Kampus Universitas Sunan Giri (Unugiri) Bojonegoro terbakar, Sabtu (19/2/2022). "Iya katanya Lab BK gitu, " ujar Masiswa Unugiri, Fitri. Fitri menambahkan, sesuai informasi gedung yang terbakar itu belum ada penangkal petirnya. Kondisi Gedung yang terbakar adalah lantai dua. Api terlihat menghanguskan salah satu ruangan berserta isinya di Kampus yang terletak di Jalan Ahmad Yani tersebut. Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Ahmad Gunawan mengatakan pihaknya telah menerjunkan anggotanya untuk mengatasi kebakaran itu. Saat ini api sudah berhasil dipadamkan. Namun, terkait kerugian materi masih dilakukan penghitungan petugas di lapangan. Informasi yang dihimpun, saat kejadian, digedung lain masih ada kegiatan perkuliahan. Diketahui, saat itu terjadi petir. Ada dosen tersengat aliran listrik saat hendak mencabut casjer handpone (hp). Waktu itu berbarengan ada petir. Tak disangka gedung lain yang terbakar. (top/har)

Tags :
Kategori :

Terkait