Pasca Penertiban PKL Ngaglik dan Kapasari, Pedagang Gembong Asih Minta Satpol PP Tidak Pilih Kasih

Kamis 03-02-2022,00:08 WIB
Reporter : Syaifuddin
Editor : Syaifuddin

Surabaya, memorandum.co.id - Penertiban PKL di kawasan Gembong masih menyisakan persoalan bagi pedagang di sentra PKL Gembong Asih. Sebab, Satpol PP Kota Surabaya hanya menertibkan PKL di Ngaglik dan Kapasari. Sedangkan untuk PKL di Gembong Tebasan masih aman. Seperti yang dikatakan Koordinator Pedagang Pasar Gembong Asih Mulyono Samsul Arifin. Menurutnya, aktivitas PKL di Gembong Tebasan masih ada. Sedangkan di dua kawasan (Ngaglik dan Kapasari) sudah tidak ada. “Gembong Tebasan sisi barat masih ada. Kalau mau ditertibkan jangan cuma Kapasari dan Ngaglik. Gembong Tebasan juga harus ditertibkan,” ujar Mulyono, Rabu (2/2/2022). Tambah Mulyono, ada kesan setengah-setengah yang dilakukan satpol PP. “Percuma setengah hati, tidak mendukung program pemerintah,” jelasnya. Lanjut Mulyono, untuk PKL yang ada di Gembong Tebasan mayoritas punya stan di sana (PKL Gembong Asih). “Mereka punya stan di sana. Jadi jangan tebang pilih,” pungkas Mulyono. Sementara itu, Kasatpol PP Kota Surabaya Eddy Christijanto mengatakan, bahwa untuk Jalan Gembong Tebasan. “Proses, pelan-pelan (penertiban, red),” singkat Eddy. (fer/udi)

Tags :
Kategori :

Terkait