Surabaya, memorandum.co.id - Seorang pemuda diamankan anggota Polsek Sawahan dan TNI, Senin (17/1/2022) sekitar pukul 04.00. Gegara gerak-geriknya dianggap mencurigakan dan diduga hendak mencuri di rumah kos Jalan Putat Jaya C Timur. Informasi yang dihimpun, pemuda yang diamankan tersebut sendirian tiba-tiba masuk ke rumah kos Jalan Putat Jaya C Timur. Dia sempat merekam area kos menggunakan HP-nya. Dinilai mencurigakan, salah seorang penghuni kos kemudian menegur dan bertanya terkait kepentingan pemuda itu. "Tak tanyain alasannya, katanya nyari tukang make up. Tapi langsung saya tutup pintu kamarku karena aku sendirian, soalnya takut dia (pemuda) itu bawa sajam," terang seorang penghuni kos wanita yang tidak mau menyebutkan namanya, Senin (17/1/2022). Merasa ketakutan wanita itu lalu minta pertolongan warga dengan berteriak, sehingga tetangga kos lainnya keluar untuk mengecek apa yang sedang terjadi. Dan pemuda tersebut akhirnya dapat diamankan petugas ke Mapoksek Sawahan. "Dia tidak bawa KTP, tapi katanya orang Banyuurip. Sudah dibawa ke Polsek Sawahan," tandas dia. Terpisah, Kapolsek Sawahan Kompol Risky Fardian saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa itu dan mengamankan pemuda tersebut. "Benar, ada yang diduga oleh warga masuk tanpa izin dan diduga maling, sementara masih didalami," jelas Risky. Hal senada juga diungkapkan oleh Kanitreskrim Polsek Sawahan AKP Shokib, bahwa saat ini anggotanya masih menginterogasi pemuda di polsek. "Masih kami interogasi, perkembangannya nanti diinfokan," tandas Shokib. (rio/fer)
Mencurigakan, Seorang Pemuda Diamankan Polisi
Senin 17-01-2022,19:55 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Minggu 17-11-2024,14:50 WIB
Laga Klasik Persebaya Vs Persija, Paul Munster Incar Kemenangan
Minggu 17-11-2024,20:32 WIB
Jelang Menghadapi Persija, Coach Munster: Intensitas Pertandingan Akan Tinggi, Butuh Pemain ke-12
Minggu 17-11-2024,09:25 WIB
Perampok Minimarket Tulungagung Terungkap Setelah Dua Bulan Buron
Minggu 17-11-2024,14:16 WIB
Debut di Timnas Indonesia, Kevin Diks: Raksasa yang Sedang Tertidur
Minggu 17-11-2024,17:50 WIB
Dekati Hari Pencoblosan Pilkada Serentak 2024, PKS Jatim Optimistis All Out
Terkini
Minggu 17-11-2024,21:33 WIB
Polda Jatim Banjir Apresiasi Pasca Penetapan Tersangka Ivan Sugiamto
Minggu 17-11-2024,20:57 WIB
Gagal Jual Mobil, Malah Jadi Korban Pengeroyokan
Minggu 17-11-2024,20:39 WIB
Panik, SGI Tantang DPC PKB Tunjukkan Struktur Pengurus Hasil Muscab 2021
Minggu 17-11-2024,20:32 WIB
Jelang Menghadapi Persija, Coach Munster: Intensitas Pertandingan Akan Tinggi, Butuh Pemain ke-12
Minggu 17-11-2024,20:26 WIB