Surabaya, Memorandum.co.id - Diduga mengantuk saat mengendarai motor, wanita tanpa identitas menabrak truk AG 1914 PE yang terparkir di Jalan Gunungsari, Sabtu (1/1/2022) pagi. Tabrakan itu, menyebabkan korban tewas seketika di lokasi kejadian. Yang lebih menggenaskan lagi, saking kerasnya menabrak sampai motor Honda Vario B 3479 EAO, masuk ke kolong truk bagian belakang. "Sedangkan tubuhnya masih di atas motor dalam posisi duduk dan kepalanya menengadah ke belakang usai menabrak bak belakang truk," kata Minardi, anggota Satpol PP Surabaya. Informasi yang dihimpun Memorandum, kecelakaan terjadi sekitar pukul 04.15. Berma korban mengendarai motor melaju dari utara ke selatan Jalan Gunungsari. Wanita itu, dengan membawa barang belanjaan yang diletakkan di motornya. Diduga usai belanja di pasar. Sampai di TKP, diduga korban mengantuk sehingga motornya tiba-tiba oleng ke kiri dan menabrak truk yang sedang parkir di pinggir jalan. "Korban tewas bersimbah darah di bagian wajahnya," kata Minardi. Warga yang mengetahui adanya kecelakaan segera menghubungi petugas command center 112. Kemudian petugas yang datang sempat kesulitan mengevakuasi jenazah korban karena morornya terjepit bagian belakang truk. "Petugas sempat bergotong royong mengangkat bak truk agar jenazah korban dapat dievakuasi," ungkap Minardi. Setelah berhasil, jesadnya langsung dievakuasi ke RSUD dr Soetomo. Sedangkan motor korban diamankan petugas ke Kantor Unitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya. Kanitlaka Satlantas Polrestabes Surabaya Iptu Haerul Anwar mengatakan, hingga kini jenazah wanita yang terlibat kecelakaan masih di Kamar Jenazah RSUD dr Soetomo. "Identitasnya masih Mrs. X. Tidak ada KTP dan pelat nomornya B (Jakarta) jadi anggota kesulitan mencari alamat rumahnya karena identitasnya berbeda," jelas Anwar. Untuk penyebab kecelakaan, korban mengantuk saat mengendarai motor. Akibatnya, motornya menabrak truk yang sedang parkir. "Pengendara motor ngantuk," kata Anwar. (rio)
Pengendara Vario Tewas Tabrak Truk Parkir di Gunungsari
Sabtu 01-01-2022,18:45 WIB
Reporter : Aziz Manna Memorandum
Editor : Aziz Manna Memorandum
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Sabtu 11-01-2025,16:35 WIB
Hasil Babak Pertama PSS Sleman vs Persebaya Surabaya: Bajul Ijo Babak Belur, Tertinggal 3-0
Sabtu 11-01-2025,17:46 WIB
PSS Sleman Menang 3-1 dari Persebaya Surabaya, 2 Gol Bajul Ijo Dianulir Wasit
Minggu 12-01-2025,06:02 WIB
Pengamanan Ketat Pertandingan Liga 2: Gresik United vs Persela Lamongan Berjalan Aman dan Lancar
Sabtu 11-01-2025,12:08 WIB
Seorang Pria Meninggal Dunia Saat Ngopi di Warkop Panceng Gresik
Sabtu 11-01-2025,10:32 WIB
Persiapan Jelang PantuRUN WBL Adhyaksa 2025, Kejari Lamongan Pastikan Kegiatan Berjalan Aman
Terkini
Minggu 12-01-2025,07:01 WIB
Polresta Banyuwangi Gelar Pengamanan di Launching Honda PCX 160 dan Konser Musik
Minggu 12-01-2025,06:02 WIB
Pengamanan Ketat Pertandingan Liga 2: Gresik United vs Persela Lamongan Berjalan Aman dan Lancar
Sabtu 11-01-2025,20:11 WIB
Perkosa Anak Tiri hingga Hamil, Pria asal Bantaran Dibekuk Polres Probolinggo
Sabtu 11-01-2025,19:27 WIB
Pj Gubernur Jatim Kembali Lantik Aries sebagai Pj Wali Kota Batu, Janji Genjot PAD
Sabtu 11-01-2025,19:08 WIB