Batu, Memorandum.co.id - PT Pertamina memberikan santunan kepada 100 anak yatim piatu korban pandemi Covid-19 di Kota Batu, di Lobby Balai Kota Among Tani Kota Batu, Jumat (31/12/2021). Bantuan diberikan kepada yatim piatu yang ditinggal orang tuanya karena menjadi korban Covid-19. Santunan biaya pendidikan senilai Rp500.000 per orang tersebut secara simbolis diserahkan oleh Pejabat Pemberdayaan Masyarakat Pertamina Foundation, Abdul Azis. Diharapkan bantuan tersebut bisa dimanfaatkan dengan baik agar memberikan manfaat bagi anak yatim korban COVID-19 untuk terus melanjutkan pendidikan. “Semoga bantuan ini bermanfaat untuk melanjutkan pendidikan,” katanya. Kegiatan santunan ini merupakan kolaborasi dan sinergi antara Pertamina dan Dinas Sosial Provinsi dan Kabupaten/ Kota di seluruh Indonesia. Abdul Azis menjelaskan bantuan ini dibagikan kepada anak yatim seluruh Indonesia, untuk Jawa Timur, selain Kota Batu ada Kota lain yang menerima diantaranya, Lumajang, Bojonegoro dan Tuban. Secara keseluruhan, santunan diberikan kepada 6.400 anak-anak korban pandemi Covid-19 dengan rincian 3.000 anak di Jawa, 1.500 anak di Sumatera, 1.000 anak di Kalimantan, 600 anak di Sulawesi dan 300 anak di Papua. (nik/ari/gus)
Pertamina Salurkan Bansos Anak Yatim di Batu
Sabtu 01-01-2022,09:03 WIB
Reporter : Agus Supriyadi
Editor : Agus Supriyadi
Tags :
Kategori :
Terkait
Terpopuler
Selasa 20-01-2026,08:39 WIB
Evolusi Karier Natkeni: Dari Lulusan Cumlaude ITS hingga Top 16 Miss Indonesia
Senin 19-01-2026,19:10 WIB
Akademisi Jepang Ajak Jawa Timur Kolaborasi Drone untuk Mitigasi Bencana
Senin 19-01-2026,19:01 WIB
Komplotan Bandit Motor Acak-acak Wilayah Jambangan Surabaya
Senin 19-01-2026,20:18 WIB
Lantai Rumah Warga Tambaksari Keluarkan Asap dan Panas Misterius
Senin 19-01-2026,18:56 WIB
Pokdakan Caping Mina Manggala Targetkan Hasil Panen Suplai MBG Balas Klumprik
Terkini
Selasa 20-01-2026,18:28 WIB
Keramik Teras Rumah Warga Bogen Berasap, Diduga Akibat Kabel Ground
Selasa 20-01-2026,18:20 WIB
Hasil Forensik Belum Keluar, Penyelidikan Dugaan Janin di Gunawangsa Rungkut Mandek
Selasa 20-01-2026,18:16 WIB
Sejarah Panjang Makam Sawunggaling Lidah Wetan Simbol Perlawanan Penjajah
Selasa 20-01-2026,18:13 WIB
Dugaan Pelecehan Penumpang, Samapta Polres Situbondo Patroli Terminal
Selasa 20-01-2026,17:56 WIB