Mendes PDTT Apresiasi Desa Mandiri di Kota Batu

Rabu 29-12-2021,21:19 WIB
Reporter : Ferry Ardi Setiawan
Editor : Ferry Ardi Setiawan

Batu, memorandum.co.id - Wali Kota Batu Hj Dewanti Rumpoko menerima penghargaan utama atas komitmen dan kerja keras dalam mendorong percepatan pembanguna ndesa sehingga seluruh desa di Kota Batu telah mencapai status ‘Mandiri’. Penghargaan tersebut diberikan langsung Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi RI Abdul Halim Iskandar yang disaksikan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa, Rabu (29/12/2021). Usai menerima penghargaan, wali kota menyampaikan terima kasih atas dukungan Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) dan jajaran pemerintah desa yang telah mencapai status desa mandiri. Tiga desa yang masuk 10 besar desa mandiri tingkat nasional adalah Desa Oro-Oro Ombo, Desa Disomulyo dan Desa Punten. Selain itu, Wali Kota juga berharap desa lainnya bisa meningkat menjadi desa mandiri. “Penghargaan Utama hanya diberikan kepada Kota Batu, kita pertahankan desa mandiri target kita 12 desa mandiri. Terima kasih kepada kepala dinas dan kepala desa,” kata Wali Kota Batu. (nik/ari/fer)

Tags :
Kategori :

Terkait